Categories: Sekadau

Polres Kerahkan 120 Personel Amankan Debat Publik Pilkada Sekadau 2020

Polres Kerahkan 120 Personel Amankan Debat Publik Pilkada Sekadau 2020

KalbarOnline, Sekadau – Sebanyak 120 personel Polres Sekadau dikerahkan dalam pengamanan debat publik kandidat pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Sekadau, yang digelar di gedung Paripurna DPRD Kabupaten Sekadau, Kamis (5/11/2020).

Kapolres Sekadau AKBP K. Tri Panungko, S.I.K., M.M melalui Kabagops AKP M. Aminuddin, S.I.K., M.H menjelaskan, pengamanan ini merupakan rangkaian dari kegiatan Operasi Mantap Praja Kapuas 2020.

Persiapan sebelumnya juga telah dilaksanakan pada Rabu (4/11) melalui simulasi pengamanan di gedung DPRD Sekadau. Dalam teknis pengamanan, seluruh personel sudah mengetahui cara bertindak dalam bertugas.

Kabag ops menjelaskan, pengaman di lokasi debat publik kantor DPRD Sekadau terbagi menjadi tiga ring. Ring pertama didalam ruangan debat publik, ring dua sekitar area debat dan ring tiga diluar ruang debat publik.

Di lokasi posko pemenangan Paslon juga disiagakan personel pengaman. Pengamanan jalur juga dilakukan menuju lokasi debat publik, begitu juga pengawalan keberangkatan paslon menuju lokasi debat publik.

Protokol kesehatan diterapkan secara ketat. Paslon dan tim sukses sebelum memasuki gedung DPRD Sekadau melakukan pengecekan suhu tubuh, diwajibkan memakai masker, kemudian mencuci tangan dengan hand sanitizer, yang diarahkan tim medis dari Dinkes kabupaten Sekadau.

Kabagops menambahkan, setelah melakukan protokol kesehatan, paslon dan tim sukses kemudian diperiksa oleh personel kepolisian menggunakan metal detektor.

“Di dalam lokasi debat publik peserta dibatasi, hanya Paslon dan tim sukses yang mengenakan id card yang diperbolehkan masuk lokasi debat publik. Hal ini untuk mencegah penyebaran virus Covid-19,” imbuh Kabagops AKP Aminuddin selaku Karendal Ops Mantap Praja Kapuas.

Pengamanan ini juga didukung oleh pihak TNI, Koramil Sekadau Hilir dan Satpol PP Kabupaten Sekadau.

“Diploting sesuai tugas masing-masing dan saling membackup satu sama lain, guna menjaga kondusifitas keamanan dan kelancaran pada gelaran debat publik Pilkada Kabupaten Sekadau,” tambahnya. (Mus)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Polres Kubu Raya Amankan 6 Remaja Terlibat Tawuran di Sungai Raya

KalbarOnline, Kubu Raya - Tim Patroli Presisi Satuan Samapta Polres Kubu Raya mengamankan 5 remaja…

13 hours ago

Budi Perasetiyono Dipanggil ke Jakarta, Penjaringan Calon Kepala Daerah di Tingkat DPP PKB

KalbarOnline, Pontianak - Bakal calon Wakil Gubernur Kalimantan Barat, Budi Perasetiyono yang telah mendaftar di…

14 hours ago

Polres Kapuas Hulu Ringkus Dua Pengedar Narkoba Lintas Kabupaten

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Satuan Resnarkoba Polres Kapuas Hulu berhasil meringkus dua orang pengedar sabu…

17 hours ago

Berkolaborasi dengan Starbucks Korea, NCT Tuai Kekecewaan Penggemar

KalbarOnline, Nasional - Boygroup asal Korea Selatan, NCT menuai kekecewaan publik dan penggemarnya usai diumumkan…

19 hours ago

Gelar Kelas Terbuka, Komunitas Strong Nation Turut Perkenalkan Destinasi Wisata di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Olahraga strong nation tergolong baru di Kota Pontianak. Dalam upaya mengenalkan olahraga…

19 hours ago

Sok Jago, Remaja Bersajam Nekat Tantang Warga Parit Bugis, Kocar-kacir Saat Diserang Balik

Kalbar Online, Kubu Raya - Aksi konvoi remaja membawa senjata tajam (sajam) untuk tawuran kembali…

19 hours ago