Categories: Sekadau

Polres Sekadau Gelar Binlat 13 Peserta Seleksi SIP 2021

Polres Sekadau Gelar Binlat 13 Peserta Seleksi SIP 2021

KalbarOnline, Sekadau – Polres Sekadau menggelar pembinaan dan latihan (Binlat) kepada 13 Bintara Polri yang telah memenuhi syarat seleksi Sekolah Inspektur Polisi (SIP) tahun 2021, yang berlangsung di aula Bhayangkara Patriatama, Rabu (4/11/2020).

Kapolres Sekadau melalui Wakapolres Sekadau, Kompol Edy Haryanto membuka binlat SIP sekaligus memberikan motivasi kepada para peserta. Binlat digelar dengan mengedepankan protokol kesehatan.

“Diharapkan kepada peserta binlat, harus optimis jangan pantang menyerah. Pada intinya semua harus dipelajari, siapkan jasmani, kesehatan dan psikologi mulai dari sekarang,” imbau Kompol Edy menyampaikan pesan Kapolres Sekadau

Diharapkan, seluruh peserta binlat SIP Polres Sekadau mengikuti kegiatan binlat dengan keseriusan. Karena hal ini merupakan gambaran pada tes SIP tahun 2021 dan juga sebagai persyaratan mengikuti sekolah Inspektur Polisi.

Senada dengan Wakapolres, Kabag Sumda Polres Sekadau AKP K. Purba selaku ketua panitia Binlat SIP menyampaikan hal yang sama, kunci utama dalam kelulusan adalah terus berusaha.

“Kami harapkan dari 13 personel Bintara yang mendaftar nanti ada yang lulus membanggakan nama Polres Sekadau, dan memotivasi personel lainnya nanti,” kata AKP Purba.

“Selebihnya nanti, para peserta dapat sharing dan komunikasi dengan dua personel perwira di Polres Sekadau yang lulus SIP di tahun 2020,” sambungnya.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

4 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

4 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

5 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

5 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

9 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

12 hours ago