Categories: Teknologi

Erajaya Dan Garmin Luncurkan Smartwatch GPS VENU SQ, Harganya IDR3jutaan

Erajaya Group, bekerja sama dengan Garmin Indonesia, menghadirkan smartwatch GPS terbaru yaitu, Venu Sq dan Venu Sq Music Edition, yang menggabungkan daily style dengan health monitoring dan fitness features.

Keunggulan dari smartwatch Venu Sq adalah masa pakai baterai hingga enam hari dalam mode smartwatch, serta daya pakai hingga 14 jam dalam mode GPS.

Sementara itu, di design khusus untuk pencinta musik, Venu Sq Music Edition memiliki fitur baru berupa media penyimpanan musik untuk mendengarkan musik tanpa menggunakan smartphone.

Djohan Sutanto, Direktur Erajaya Group berharap kehadiran Garmin Venu Sq dan Venu Sq Music Edition dapat memberikan pilihan bagi masyarakat yang mengidamkan smartwatch stylish dengan harga terjangkau.

Harga Garmin Venu Sq dibanderol IDR3.199.000 dan Venu Sq Edisi Musik dengan harga IDR3.999.000. Kedua produk ini tersedia secara offline di jaringan gerai Urban Republic dan Garmin Brand Store.

Konsumen juga dapat membeli produk ini secara online di eraspace.com dan di Urban Republic Official Store dan Garmin Official Store di marketplace Tokopedia, Blibli, dan Shopee mulai dari 9 Oktober 2020.

“Di masa saat ini, tetap aktif dan menjaga kesehatan tubuh lebih penting dari segalanya, untuk itu, Venu Sq menghadirkan lebih dari 20 aplikasi olahraga bawaan serta berbagai fitur pemantauan kesehatan yang siap sedia 24 jam seminggu yang paling beragam di pasaran.” Tutur Mr Scoppen Lin, Direktur Garmin Asia.

The post Erajaya Dan Garmin Luncurkan Smartwatch GPS VENU SQ, Harganya IDR3jutaan appeared first on KalbarOnline.com.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Pj Bupati Romi Wijaya Resmikan Gedung Unit Transfusi Darah RSUD Sukadana

KalbarOnline, Kayong Utara - Pj Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya meresmikan Gedung Unit Transfusi Darah…

2 hours ago

Nih Calon Pj Bupati Landak yang Baru, Gantikan Samuel

KalbarOnline, Pontianak - Dengan berbagai pertimbangan, Kementerian Dalam Negeri tak lagi memperpanjang jabatan Samuel sebagai…

6 hours ago

Liga Mini Soccer Series I Jadi Wadah Kumpul Para ASN Pemkot Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Mengusung jargon “Bola Adalah Teman”, Liga Mini Soccer Series I 2024 Pemkot…

7 hours ago

Harisson Minta OPD Perbaiki SOP dan Temuan BPK: Jangan Sampai Berulang

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri exit meeting pemeriksaan terinci atas…

17 hours ago

Pj Gubernur Harisson Sambangi Stan Pameran Dekranasda Kalbar di Solo

KalbarOnline, Surakarta - Setelah menyaksikan pameran mobil hias dan budaya serta kriya di kawasan Jalan…

17 hours ago

Pj Gubernur Harisson Terima Kunjungan Ketua KDEKS Banten

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson didampingi beberapa kepala perangkat daerah…

17 hours ago