Categories: Teknologi

Sempat Diejek Mirip Kulkas, Microsoft Bikin Kulkas Beneran Mirip Xbox

KalbarOnline.com – Ketika Microsoft merilis pandangan pertama Xbox Series X, ada banyak komentar miring tentang bagaimana wujud konsol baru itu. Banyak pihak menilai Microsoft dengan konsol Xbox Series X terbarunya itu terlihat seperti lemari es atau kulkas.

Lelucon bernada sindiran itu sempat viral dan menjadi meme. Namun siapa sangka, hal ini kemudian dianggap serius oleh Microsoft dan dibuat menjadi produk nyata. Kemarin, Mingggu (1/11), Microsoft secara resmi mengumumkan Xbox Series X Fridge dan satu pemenang beruntung bisa memilikinya.

Lemari Es Xbox Series X itu berbentuk seperti dari konsol Xbox Series X. Seperti bisa dilihat pada gambar, ada logo Xbox di sudut kiri atas pintu yang menyala dan saat Anda membuka lemari es, suara boot-up (start awal) konsol dapat terdengar.

Kulkas itu bahkan memiliki gril di bagian atas konsol. Tidak seperti kebanyakan lemari es yang memiliki cahaya kuning atau putih saat Anda membukanya, Lemari Es Xbox Series X memancarkan lampu hijau.

Microsoft mengatakan harga lemari es  berbentuk konsol game Xbox Series X itu akan berada di kisaran USD 499 atau berkisar Rp 7,3 jutaan. Namun sayang, Microsoft tidak menjual bebas lemari es ini. Sebagai gantinya, mereka akan memberikannya gratis kepada orang yang beruntung memenangkan tantangan yang diberikan Microsoft.

Microsoft rupanya baru membuat tiga unit kulkas edisi terbatas ini. Salah satunya telah dikirim ke Snoop Dogg sedangkan satunya lagi dikirim ke YouTuber populer, iJustine. (*)

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Bupati Fransiskus Ungkap Baru 53 Desa di Kapuas Hulu yang Sudah Deklarasi Stop ODF

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, dari 278 desa dan 4…

4 hours ago

Tanah Longsor Landa Kabupaten Landak, Jalan Ngabang – Serimbu Sempat Terputus

KalbarOnline, Landak - Tingginya intensitas hujan di Kabupaten Landak dalam beberapa hari terakhir ini telah…

4 hours ago

PWI Kalbar Audiensi ke KONI, Perkuat Silaturahmi dan Kerja Sama Media

KalbarOnline, Pontianak - Jajaran pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kalimantan Barat melakukan kunjungan kehormatan…

5 hours ago

Diterjang Angin Kencang, Motor Air Milik Nelayan Karam di Perairan Muara Teluk Batang

KalbarOnline, Kayong Utara - Sebuah motor air milik seorang nelayan karam di perairan muara Teluk…

8 hours ago

Nilai Reformasi Birokrasi dan SAKIP Pemkot Pontianak Naik

KalbarOnline, Pontianak – Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian menuturkan bahwa Indeks Reformasi Birokrasi (RB)…

8 hours ago

Letakkan Batu Pertama Pembangunan Gereja Dekat Masjid, Sekda Ketapang: Kita Bangsa Majemuk Penuh dengan Toleransi

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo melakukan peletakan batu pertama sebagai pondasi bagi pembangunan…

9 hours ago