Categories: Teknologi

Instagram Perpanjang Durasi Fitur Live hingga Empat Jam

KalbarOnline.com – Instagram terus fokus pada peningkatan pengalaman video langsung, dan kini mengumumkan beberapa perubahan kecil yang akan membuat siaran langsung di platform tersebut, salah satunya memperpanjang durasi fitur live alias siaran langsung.

Pengguna Instagram kini tidak lagi terbatas pada siaran langsung berdurasi 60 menit. Kini, pengguna dapat bersiaran langsung hingga empat jam, dikutip dari The Verge, Rabu (28/10).

Durasi yang diperpanjang ini akan tersedia bagi semua pengguna Instagram secara global, selama mereka tidak memiliki riwayat pelanggaran IP atau pelanggaran kebijakan.

Pengguna juga dapat melihat live streaming mereka sendiri di arsip pribadinya, mirip dengan stories dan unggahan biasa, hingga 30 hari setelah mengudara. Mereka juga dapat memilih untuk mengunduh konten tersebut dan mengunggahnya di tempat lain.

Selain itu, Instagram juga menambahkan bagian live now ke IGTV di mana pengguna akan menemukan konten untuk ditonton secara langsung pada saat itu.

Instagram mengatakan tambahan durasi live yang lebih lama, misalnya dapat memungkinkan instruktur kebugaran untuk mengajar lebih lama, serta memungkinkan aktivis yang mencoba untuk terhubung dengan komunitas mereka lebih banyak waktu untuk berdiskusi.

Umumnya, orang-orang mengganti live streaming dengan apa pun yang mereka lakukan secara langsung, termasuk berbelanja, sehingga Instagram memberikan lebih banyak waktu untuk melakukannya. Pada saat yang bersamaan, Instagram berharap live akan membuat orang tetap menggunakan aplikasi tersebut lebih lama. (Antara)

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Angin Puting Beliung Rusak Tujuh Rumah Warga Kubu

KalbarOnline, Kubu Raya - Tujuh rumah warga di pesisir Muara Kubu, Dusun Mekar Jaya, Desa…

25 mins ago

Harisson Larang Perpisahan Sekolah di Tempat Mewah

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson melarang sekolah-sekolah untuk semua jenjang…

8 hours ago

Jalan Rusak Parah, Ibu Asal Kendawangan Melahirkan di Tengah Jalan

KalbarOnline, Ketapang - Beratnya kondisi medan yang diakibatkan jalan rusak, membuat Raniah, seorang ibu asal…

9 hours ago

Seorang Pemancing Ikan Ditemukan Tewas di Pantai Pasir Mayang

KalbarOnline, Kayong Utara - Seorang pria ditemukan tak bernyawa di Pantai Pasir Mayang, Dusun Pampang…

23 hours ago

Karya Bakti TNI dan Warga, Perbaiki Jembatan Penghubung Antara Desa Miau Merah dan Desa Bukit Penai

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Personel Koramil 11/Silat Hilir jajaran Kodim 1206/Putussibau bersama warga melaksanakan karya…

24 hours ago

Berperan Turunkan Angka Stunting Kalbar, Pj Gubernur Harisson Apresiasi PKK Kapuas Hulu

KalbarOnline, Pontianak - Pj Gubernur Kalimantan Barat, Harisson  menyampaikan apresiasi kepada TP PKK Kabupaten Kapuas…

1 day ago