Categories: Nasional

Tiga Hari Beruntun Penambahan Kasus Positif Covid-19 di Bawah 4 Ribu

KalbarOnline.com – Pertambahan kasus baru Covid-19 di Tanah Air relatif melandai sejak tiga hari terakhir. Rata-rata pertambahan di angka tiga ribuan.

Pada Minggu (25/10), jumlah kasus baru bertambah 3.732. Lantas menurun pada Senin (26/10) di angka 3.222 kasus. Kemudian hari ini, Selasa (27/10) bertambah 3.520 kasus. Angka itu meningkat dibanding Senin, tapi masih di bawah pada Minggu. Setidaknya selama tiga hari pertambahan kasus baru di bawah 4 ribu kasus.

Dengan demikian, hingga Selasa (27/10) sudah 396.455 orang terinfeksi Covid-19.

Sementara sebaran kasus positif harian tertinggi masih terjadi di DKI Jakarta, 781 kasus. Disusul Jawa Barat 390 kasus, Jawa Tengah 316 kasus, Sumatera Barat 313 kasus, dan Jawa Timur 289 kasus.

Di balik kasus positif baru, terdapat juga pasien sembuh dari Covid-19. Per Selasa (27/10) pertambahan pasien sembuh 4.576 orang. Pasien paling banyak sembuh harian terjadi di DKI Jakarta sebanyak 1.134 orang. Kini sudah 322.248 orang sembuh dari Covid-19.

Untuk pasien covid-19 meninggal harian bertambah 101 jiwa. Kasus kematian harian terbanyak terjadi di Jawa Timur sebanyak 21 jiwa. Kini sudah 13.512 jiwa meninggal dunia akibat Covid-19.

Pasien berstatus suspek bertambah 169.479 orang. Jumlah orang yang diperiksa spesimennya dalam sehari mencapai 28.700 orang.

Baca juga:

  • Daerah Bebas Covid-19 di Surabaya Terus Bertambah, Kini 69 Kelurahan
  • Magetan Catat Sembilan Kasus Baru Covid-19 Menjadi 491 Orang

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

KPU Perkenalkan “PAWAN”, Maskot Pilkada Ketapang 2024

KalbarOnline, Ketapang - Komisi Pemilu Umum (KPU) Kabupaten Ketapang melakukan peluncuran tahapan pemilihan kepala daerah…

46 seconds ago

Polres Kubu Raya Gelar Reka Adegan Detik-detik Pembunuhan Fitri Amalia di Gang Limbung

KalbarOnline, Kubu Raya - Satuan Reserse Polres Kubu Raya menggelar rekonstruksi (reka ulang adegan) kasus…

1 hour ago

Pekan Imunisasi Dunia 2024, Dinkes Kayong Utara Gelar Vaksinasi Imunisasi di Desa Batu Barat

KalbarOnline, Kayong Utara - Dalam rangka Pekan Imunisasi Dunia tahun 2024, Dinas Kesehatan (Dinkes) Kayong…

4 hours ago

Pj Bupati Romi Wijaya Resmikan Gedung Unit Transfusi Darah RSUD Sukadana

KalbarOnline, Kayong Utara - Pj Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya meresmikan Gedung Unit Transfusi Darah…

6 hours ago

Nih Calon Pj Bupati Landak yang Baru, Gantikan Samuel

KalbarOnline, Pontianak - Dengan berbagai pertimbangan, Kementerian Dalam Negeri tak lagi memperpanjang jabatan Samuel sebagai…

10 hours ago

Liga Mini Soccer Series I Jadi Wadah Kumpul Para ASN Pemkot Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Mengusung jargon “Bola Adalah Teman”, Liga Mini Soccer Series I 2024 Pemkot…

12 hours ago