Categories: Sekadau

Hindari Kerumunan, Pembukaan Peringatan Maulid Nabi Muhammad di Sekadau Ditiadakan

Hindari Kerumunan, Pembukaan Peringatan Maulid Nabi Muhammad di Sekadau Ditiadakan

KalbarOnline, Sekadau – Pembukaan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Sekadau dipastikan tak akan dilaksanakan seperti tahun-tahun sebelumnya. Hal itu disampaikan Ketua PHBI Sekadau, Salim usai rapat persiapan peringatan Maulid Nabi Muhammad di rumah dinas Pjs Bupati Sekadau, Jumat (23/10/2020).

Dirinya menuturkan, jika biasanya kegiatan maulid diisi dengan pawai ta’aruf, namun tahun ini pawai ditiadakan.

“Pembukaan akan kita tiadakan, untuk menghindari kumpulan massa, dengan pertimbangan situasi pandemi saat ini. Dengan begitu kami sepakat untuk pembukaan maulid tidak kami laksanakan,” ujarnya.

Selain itu, pihaknya pun telah sepakat menyampaikan imbauan kepada jamaah agar dalam memperingati Maulid Nabi dapat dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan.

Dalam rapat tersebut tampak hadir Pjs Bupati Sekadau, Sri Jumiadatin, Asiten 1 Setda Sekadau, Ketua MTAMT Sekadau, Ketua NU Sekadau, Ketua Muhammadiyah Sekadau dan sejumlah pihak terkait lainnya.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Terima Manfaat dari Program Konsolidasi Tanah, Warga Terdampak Bencana Likuefaksi Palu Kini Miliki Hunian yang Layak dan Nyaman

KalbarOnline.com, Nasional - Program Konsolidasi Tanah merupakan bentuk penataan kembali suatu kawasan juga penguasaan tanah…

45 mins ago

Rakor GTRA Kalbar: Revitalisasi Gugus Tugas Reforma Agraria Untuk Kalimantan Barat Sejahtera

KalbarOnline.com, Pontianak - Sehubungan dengan percepatan pelaksanaan Reforma Agraria, Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional Provinsi Kalimantan…

1 hour ago

Sekda Ketapang Buka Kegiatan Gelar Talenta Pendidikan Tahun 2024

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati, Sekretaris Daerah Kabupaten Ketapang, Alexander Wilyo membuka Gelar Talenta Pendidikan…

7 hours ago

Pj Bupati Kamaruzaman dan Sekda Yusran Antusias Saksikan Semifinal Indonesia Versus Uzbekistan

KalbarOnline, Kubu Raya - Pemerintah Kabupaten Kubu Raya menggelar nonton bareng (nobar) laga semifinal Piala…

15 hours ago

Optimalkan Pelayanan, Kamaruzaman Teken Kerja Sama dengan Enam Instansi Sekaligus

KalbarOnline, Kubu Raya – Penjabat (Pj) Bupati Kubu Raya, Syarif Kamaruzaman menandatangani kesepakatan bersama dan…

15 hours ago

Warga Padati Halaman Polresta Pontianak, Nobar Indonesia Versus Uzbekistan

KalbarOnline, Pontianak - Ribuan warga Kota Pontianak memadati halaman Polresta Pontianak untuk nonton bareng (nobar)…

21 hours ago