Categories: Kapuas Hulu

Pimpinan BRI Putussibau Meninggal Dunia Dengan Status Probable Covid-19

Pimpinan BRI Putussibau Meninggal Dunia Dengan Status Probable Covid-19

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Pimpinan BRI cabang Putussibau, Kabupaten Kapuas Hulu meninggal dunia dengan status probable Covid-19. Pasien berinisial SU (53) ini pun dimakamkan sesuai protokol kesehatan di tempat pemakaman khusus.

Yang bersangkutan diketahui memiliki riwayat perjalanan dari Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur (Jatim). Dia sempat dirawat beberapa hari di RSUD Achmad Diponegoro Putussibau dan dilarikan ke IGD pada 18 Oktober lalu dengan keluhan lemas dan tidak nafsu makan sebelum dinyatakan meninggal, Rabu (21/10/2020).

“Sebelum meninggal Pimpinan BRI Putussibau sudah diambil swab dan yang bersangkutan dikatakan sebagai kasus Probable Covid-19 karena diyakini sebagai suspek dengan ISPA berat atau meninggal dengan gambaran klinis yang meyakinkan Covid-19 dan belum ada hasil pemeriksaan laboratorium RT-PCR,” kata Sekretaris Dinas Kesehatan Kapuas Hulu, Nazarudin, Rabu (21/10/2020).

Nazarudin mengatakan, sebelum meninggal yang bersangkutan sempat dirawat di RSUD Ahmad Diponegoro Putussibau, kemudian dirujuk ke rumah sakit di Sintang. Namun di perjalanan tepatnya di Kecamatan Pengkadan yang bersangkutan sudah meninggal.

Untuk riwayat perjalanan sendiri kata Nazarudin, yang bersangkutan tersebut memiliki riwayat perjalanan dari Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur sekitar satu bulan yang lalu.

Namun pada 18 Oktober 2020 pasien datang ke rumah sakit Putussibau sekitar pukul 06.00 Wib dengan keluhan lemas sejak seminggu yang lalu disertai tidak ada nafsu makan. Pasien menyampaikan bahwa tidak mengalami demam dan batuk pilek serta belum merasakan sesak nafas. Selanjutnya dilakukan rapid test dan hasilnya reaktif.

“Sebelum meninggal sudah dilakukan swab test dan sampel swab juga sudah dikirim ke laboratorium Untan Pontianak untuk dilakukan pemeriksan RT-PCR,” ujar Nazarudin.

Pasien pun, kata Nazar, sempat dirawat di rumah sakit RSUD Achmad Diponegoro Putussibau selama tiga hari, kemudian dirujuk ke RSUD AM Djoen Sintang namun dalam perjalanan meninggal dunia sekitar pukul 00.50 Wib.

“Berdasarkan pertimbangan bahwa hasil rapid test reaktif dan kasus probable Covid-19 maka pemulasaran dan pemakaman jenazah pun dilakukan sesuai standar protokol kesehatan. Dan jenazah korban pun sudah disemayamkan tadi pagi,” jelasnya.

Nazarudin mengatakan, pihaknya juga sudah melakukan tracing dan pengambilan swab seluruh karyawan BRI Putussibau.

“Kami sudah melakukan tracing seluruh karyawan dan kontak eratnya,” ucap Nazarudin.

Sementara Faisal selaku Pejabat Sementara Pimpinan BRI Putussibau saat dihubungi mengaku belum mendapatkan keterangan dari rumah sakit terkait meninggalnya pimpinan BRI Putussibau.

“Saya belum dapat memberikan penjelasan. Terima kasih,” katanya melalui pesan singkat Whatsapp.

Namun Faisal mengatakan, untuk seluruh karyawannya hari ini sudah menjalani pemeriksaan swab.

Sementara ketika disinggung terkait pelayanan BRI Putussibau kepada masyarakat, pihaknya akan berkonsultasi apakah pelayanan ditutup sementara atau tidak.

“Rencananya besok kami konsultasi hal tersebut dengan Kanwil kami. Terima kasih,” pungkas Faisal. (Ishaq)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

4 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

7 hours ago

Pria di Pontianak Ditangkap Polisi Usai Rampas Kalung Emas Seorang Wanita

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pria berinisial Ib (48 tahun) di Pontianak ditangkap Tim Macan Unit…

8 hours ago

Polres Kubu Raya Ungkap 16 Kasus Kekerasan Anak Selama 2024

KalbarOnline, Kubu Raya - Satreskrim Polres Kubu Raya mengungkapkan selama 2024, terhitung dari Januari hingga…

9 hours ago

Polisi dan BP2MI Gagalkan Pemberangkatan 8 Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia

KalbarOnline, Kubu Raya - Polres Kubu Raya dan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Kalbar…

10 hours ago

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

24 hours ago