Categories: Sport

Fabio Quartararo Bertekad Rebut Puncak Klasemen yang Hilang Pekan Lalu

KalbarOnline.com – Perebutan gelar juara MotoGP 2020 masih terbuka lebar. Sebab, selisih poin di empat besar klasemen pembalap saat ini sangat ketat.

Andalan Petronas Yamaha Fabio Quartararo misalnya. Dia bahkan harus tergeser dari puncak klasemen setelah gagal meraih poin pada GP Aragon akhir pekan lalu.

Pembalap Prancis itu kini mengemas 115 poin, terpaut enam poin dari jagoan Suzuki Ecstar Joan Mir yang memimpin klasemen saat ini. Dan, balapan akhir pekan ini masih berlangsung di Sirkuit Aragon. So, Quartararo harus berbenah untuk memangkas jarak ataupun melewati raihan poin dari Mir.

Pekan lalu, kecepatan M1 tunggangan El Diablo –julukan Quartararo– sangat bagus saat latihan bebas. Bahkan, rider 21 tahun itu menggamit pole position pada sesi kualifikasi. Sayang, performa pembalap yang akan promosi ke tim utama Yamaha musim depan itu menurun ketika balapan.

  • Baca Juga: Start Posisi ke-11, Finis Runner-up, Alex Marquez: Saya Sangat Bahagia

Quartararo menyebut cengkeraman ban belakang motornya harus ditingkatkan pada balapan kedua di Aragon. Dia yakin Yamaha masih kompetitif di salah satu sirkuit Spanyol tersebut. ’’Kami punya potensi untuk finis dengan hasil yang bagus di sirkuit ini (Aragon),” paparnya dilansir Yamaha Racing.

Suzuki kini muncul sebagai kuda hitam. Tim pabrikan Jepang itu berpotensi mengulang masa kejayaan mereka di pentas MotoGP. Selain Mir, Alex Rins menunjukkan perkembangan yang bagus musim ini bersama Suzuki. Pekan lalu, dia meraih kemenangan pertamanya tahun ini setelah mengalami dislokasi bahu pada awal musim ini.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Pelaku Curanmor Depan Pangkas Rambut Pontianak Utara Ditangkap Polisi

KalbarOnline, Pontianak - Satu pelaku pencurian sepeda motor di depan pangkas rambut Jalan Gusti Situt…

5 hours ago

Sujiwo Kembalikan Berkas Pendaftaran Bacabup Kubu Raya ke PDI Perjuangan

KalbarOnline, Kubu Raya - Wakil Bupati Kubu Raya periode 2019 - 2024, Sujiwo secara resmi…

6 hours ago

KalbarOnline.com bersama Puluhan Pemred se Indonesia Teken Deklarasi ICEC

KalbarOnline, Palembang - Hari Pers Internasional atau World Press Freedom Day yang jatuh setiap tgl…

6 hours ago

Unit Reskrim Polsek Pontianak Barat Ringkus Pencuri Sepeda Motor

KalbarOnline, Pontianak - Unit Reskrim Polsek Pontianak Barat mengamankan seorang laki-laki bernama Roby (25 tahun)…

8 hours ago

Nasdem Apresiasi dan Dukung Fachri Maju Calon Bupati Kubu Raya

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Kalimantan Barat (Kalbar),…

15 hours ago

Hardiknas Jadi Momentum Siapkan Generasi Emas

KalbarOnline, Pontianak - Berbagai kegiatan dihelat Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Barat dalam rangka…

17 hours ago