Categories: Sport

GP Vietnam Akhirnya Batal, Penyelenggara Sangat Kecewa

KalbarOnline.com – Covid-19 juga berdampak pada pergelaran GP Vietnam. Debut balapan yang disiapkan di sirkuit jalanan Hanoi tersebut gagal terwujud tahun ini. Selanjutnya, edisi pertama GP Vietnam akan beralih ke musim 2021. Imbasnya, musim ini hanya tersisa enam seri balapan F1.

Sebelumnya, promotor GP Vietnam masih optimistis bisa menggelar balapan pada November mendatang. Namun, virus korona harus menggagalkan rencana tersebut. Pembatalan itu menjadi satu-satunya pilihan yang mereka miliki menyusul status Covid-19 yang masih mengkhawatirkan di seluruh dunia, khususnya kawasan Asia.

”Ini adalah keputusan yang sulit bagi kami,” kata CEO Vietnam GP Corporation Le Ngoc Chi dilansir Motor Sport Magazine. Pihak promotor memastikan segera melakukan refund tiket.

Secara teknis, pembatalan GP Vietnam memang tinggal menunggu waktu. Khususnya, setelah F1 melansir jadwal terbaru hingga 17 seri. Di situ, GP Abu Dhabi ditempatkan sebagai balapan penutup musim ini.

Namun, pihak promotor GP Vietnam berharap bisa menggelar race pada seri terakhir yang di atas kertas sulit terwujud. Untuk musim depan, F1 berupaya menyiapkan kalender balap normal yang bisa mengakomodasi seluruh seri.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Mobil Hias Replika Tanjak Motif Corak Insang Pikat Warga Solo

KalbarOnline, Solo – Iringan mobil hias menampilkan replika Tanjak bermotif Corak Insang khas Melayu Pontianak…

6 mins ago

Sebelum atau Sesudah Makan? Begini Aturan Minum Obat Maag yang Benar

KalbarOnline, Pontianak – Salah satu petugas medis di RSUD Sultan Syarif Mohamad Alkadrie (SSMA) Kota…

9 mins ago

Kalbar Tampilkan Live Musik Sape di Parade Mobil Hias Kriya Kota Solo

KalbarOnline, Solo - Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) menjadi salah satu peserta yang cukup banyak menyita…

27 mins ago

Danau Empangau: Permata Tersembunyi di Bunut Hilir

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Danau Empangau, yang terletak di Kecamatan Bunut Hilir, Kabupaten Kapuas Hulu,…

11 hours ago

Mengabadikan Keindahan Alam di Bukit Penjamur: Destinasi Sunrise dan Sunset Terbaik di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Kalimantan - Bukit Penjamur, sebuah spot menakjubkan untuk menikmati keindahan matahari terbit dan terbenam,…

11 hours ago

Kasus Perdagangan 109 Kilogram Sisik Trenggiling Mulai Sidang

KalbarOnline, Mempawah - Pengadilan Negeri Mempawah menggelar sidang perdana perkara perdagangan sisik trenggiling sebanyak 109,54…

11 hours ago