Categories: Sport

Rekor Mengerikan Petarung Muda Amerika: 15 Laga, 15 Menang KO Ronde 1

KalbarOnline.com-Edgar Berlanga terus mencuri perhatian. Sebab, petinju asal Brooklyn, Amerika Serikat itu mencatat rekor kemenangan yang bikin geleng-geleng kepala.

Pada laga di Grand Conference Center, Las Vegas hari ini (18/10), Berlanga mengalahkan Lanell Bellows pada ronde pertama. Artinya, Berlanga selalu menang KO dalam 15 pertarungannya pada ajang profesional.

Yang sangat-sangat dahsyat, Berlanga selalu sukses menumbangkan lawannya ke kanvas pada ronde pertama!

Berlanga merupakan salah seorang nama yang sangat diperhitungkan pada kelas menengah super. Pukulan petarung berdarah Puerto Rico itu sangat luar biasa. Saat menang hari ini, Berlanga melancarkan pukulan sangat keras, melukai sisi mata sebelah kiri lawan, dan akhirnya membikin Bellows tumbang.

  • Baca Juga: Sempat Tumbang, Mampu Bangkit, Jadi Juara Dunia dengan Rekor Sempurna

Berlanga adalah petarung dengan kemampuan alami luar biasa. Setiap pukulannya sukses membuat Bellows bergetar dan nyaris selalu kehilangan keseimbangan.

“Keputusan wasit mengehentikan pertarungan adalah keputusan yang bagus. Pada jab pertama, saya langsung bisa melukai area matanya. Dia terlihat sangat ketakutan,” ucap Berlaga sebagaimana dilansir Boxing Scene.

“Jika pertarungan tidak dihentikan, saya akan melukainya. Saya akan mengirimnya ke rumah sakit,” imbuh petarung muda berusia 23 tahun itu.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Tingkatkan Sinergi dan Kolaborasi Setiap Elemen, Pj Bupati, Romi Hadiri Rapat Koordinasi Gubernur

KalbarOnline, Kayong Utara - Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri Rapat Koordinasi Gubernur…

3 hours ago

Optik ASRI Resmi Beroperasi, Maria Fransisca: Pentingnya Pelayanan Kesehatan Mata di Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kepala Dinas Kesehatan dan Keluarga Berencana Kabupaten (Dinkes KB) Kabupaten Kayong…

3 hours ago

Selamat, Kecamatan Pontianak Kota Sabet Juara Umum MTQ XXXII Tingkat Kota

KalbarOnline, Pontianak - Kecamatan Pontianak Kota meraih Juara Umum MTQ XXXII Tingkat Kota Pontianak tahun…

3 hours ago

Jelang Pilkada Serentak, Mulyadi Ajak Pemilih Pemula Aktif Tentukan Calon Pemimpin

KalbarOnline, Pontianak – Menjelang pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak pada bulan November mendatang, Sekretaris Daerah…

3 hours ago

Bank Kalbar Jadi Tuan Rumah Penarikan Undian Simpeda Tingkat Nasional

KalbarOnline, Jakarta - Perhelatan akbar Undian Nasional Tabungan Simpeda Bank Pembangunan Daerah (BPD) Seluruh Indonesia…

3 hours ago

Persiapkan SDM Berkualitas, Disnaker Gelar Pembinaan LPK dan BKK

KalbarOnline, Pontianak - Dalam upaya meningkatkan keterampilan dan kesempatan kerja bagi warga Pontianak, Pemerintah Kota…

3 hours ago