Categories: Sport

Optimistis Podium di Prancis, Rossi: Le Mans Sirkuit yang Aku Sukai

KalbarOnline.com – Valentino Rossi sudah tiga kali gagal finis dalam delapan seri musim ini. Namun, semangat pembalap berjuluk The Doctor itu tak surut. Dia bahkan mengincar podium di Sirkuit Bugatti, Le Mans, Prancis, akhir pekan ini.

Apalagi, dia percaya diri dengan performa M1, tunggangannya yang tampil cepat di Barcelona sebelumnya.

’’Menurutku, kami bisa mencoba sesuatu selama akhir pekan di Prancis,’’ katanya sebagaimana dilansir GP One. ’’Le Mans adalah sirkuit yang sangat aku sukai dan kami biasanya tampil kompetitif,’’ lanjutnya.

Sejak era MotoGP bergulir pada 2002, Rossi kerap bersahabat dengan Le Mans. Tercatat 12 kali dia finis. Tiga kesempatan di antaranya berakhir sebagai kampiun GP Prancis. Namun, kemenangan itu sudah berlangsung lama, yakni pada edisi 2008. Kali terakhir Rossi naik podium pada musim 2018. Saat itu dia berhasil finis di posisi ketiga.

Nah, performa Rossi bersama M1 di lintasan akhir pekan ini akan menjadi penentu. Pembalap berusia 41 tahun itu juga harus mewaspadai cuaca buruk yang berpotensi mengganggu rencana besarnya.

’’Jika cuacanya tidak bagus, setidaknya aku bisa stabil. Jadi, aku bisa menyiapkan diri sebaik-baiknya untuk balapan Minggu,’’ terangnya.

Sementara itu, Rossi bersama sejumlah pembalap uji dan reguler di MotoGP menuntaskan tes resmi di Sirkuit Algarve, Portimao, Portugal, kemarin. Mentor pembalap Pramac Ducati Francesco Bagnaia dan Franco Morbidelli (Petronas Yamaha) itu membeberkan impresinya setelah berkesempatan menjajal lintasan tambahan musim ini.

’’Berkendara di sini (Sirkuit Algarve) sangat menarik karena lintasannya indah dan secara teknis cukup sulit,’’ urainya seperti dilansir Crash.

Perubahan ketinggian di beberapa titik pada lintasan menjadi tantangan buat para rider MotoGP untuk menyongsong race pemungkas di Portugal nanti.

’’Ini jenis sirkuit yang aku sukai karena membutuhkan banyak aliran dan kecepatan saat menikung,’’ lanjutnya.

Rossi dan para kolega langsung bertolak dari Portimao menuju Le Mans untuk mengikuti GP Prancis yang dimulai dengan latihan bebas sore nanti.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

8 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

11 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

12 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

12 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

12 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

13 hours ago