Categories: Sport

Untuk Kali Pertama dalam Sembilan Bulan, Jorge Lorenzo Akan Mengaspal

KalbarOnline.com – MotoGP menggelar uji coba resmi di Sirkuit Algarve, Portimao, Portugal, mulai kemarin (7/10). Sebanyak 23 pembalap MotoGP dan test rider ambil bagian dalam tes yang berlangsung selama dua hari tersebut.

Kesempatan itu menjadi momen penting bagi pembalap dan tim peserta untuk mengumpulkan data dan informasi menuju GP pemungkas musim ini di Portimao.

Salah seorang pembalap uji yang akan tampil adalah Jorge Lorenzo bersama Yamaha. Lorenzo sudah sembilan bulan tidak melakukan uji coba sejak tes selama dua hari di Sepang, Malaysia. ’’Aku sangat senang bisa kembali menunggangi M1 dari Yamaha,” katanya dalam konferensi pers dilansir The Nation.

Lorenzo akan menggunakan mesin yang sama saat menjalani tes di Sepang. Yakni, dengan motor spesifikasi 2019. Dia akan melakukan perubahan setup motor untuk mendapatkan data terbaik buat para penunggang motor Yamaha.

Selain Lorenzo, ada Maverick Vinales dan Valentino Rossi yang melakukan tes di Portimao. Tetapi, dua jagoan Monster Yamaha itu mengaspal dengan motor spesifikasi superbike, bukan MotoGP. Itu juga berlaku untuk para pembalap MotoGP lainnya.

Merujuk Tuttomotoriweb, pembalap KTM bakal menggunakan motor superbike dari pabrikan lain untuk tes di Portimao. Miguel Oliveira akan menggunakan motor Yamaha YZF-R1. Sedangkan Pol Espargaro akan menunggangi CBR1000RR-R dari Honda. Tentu saja, motor tersebut akan dibalut dengan livery KTM.

Sementara itu, performa KTM musim ini tidak terlepas dari andil seorang Dani Pedrosa. Mantan bintang Repsol Honda tersebut juga turun pada tes di Portimao. Itu menjadi kesempatan perdana bagi pria asal Spanyol tersebut untuk menguji RC16 di Sirkuit Algarve.

Pedrosa berupaya mengumpulkan banyak data buat KTM. Seperti mempelajari blind spot dan perubahan ketinggian di lintasan. ’’Tentu harus melihat kecepatan, girboks, dan merasakan hari pertama (kemarin, Red). Dari situ, motor disetel ulang untuk tes hari kedua (hari ini),” papar Pedrosa dilansir situs resmi MotoGP.

Dia juga akan menjajal beberapa ban berbeda. Sebab, kondisi sirkuit saat ini bakal berbeda saat GP Portugal berlangsung bulan depan.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Wujud Kepedulian KSAD, Kodim Putussibau Bagikan Ransum dan Imukal TNI Untuk Pemenuhan Gizi Prajurit

KalbarOnline, Putussibau - Staf Logistik Kodim 1206/Putussibau membagikan susu imukal dalam rangka pemenuhan gizi prajurit,…

2 hours ago

Propam Polda Kalbar Lakukan Pembinaan Etika Profesi Polri di Polres Kapuas Hulu

KalbarOnline, Putussibau - Bidang  Propam Polda Kalbar melakukan pembinaan kepada personel Polres Kapuas Hulu, terutama…

2 hours ago

Wastra Unggulan Kalbar Diborong Istri-istri Menteri pada Peringatan HUT Dekranas di Kota Solo

KalbarOnline, Pontianak - Wastra Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) mampu menarik perhatian anggota Organisasi Aksi Solidaritas…

3 hours ago

Daftar Cawagub Kalbar di PPP, Budi Perasetiyono: Kembali ke Rumah

KalbarOnline.com - Budi Perasetiyono terus menunjukkan keseriusannya dalam kontestasi Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalbar…

3 hours ago

Bejat! Delapan Pria di Suhaid Setubuhi Gadis 15 Tahun Secara Bergiliran

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Delapan pria di Kecamatan Suhaid, Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat melakukan…

4 hours ago

Dekranasda Kapuas Hulu Juara Harapan 2 Parade Mobil Hias Tingkat Nasional

KalbarOnline, Solo - Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan bersama Ketua Dekranasda Kapuas Hulu, Angeline Fremalco…

6 hours ago