Categories: Nasional

Diduga Hendak Demo di DPR, 40 Pelajar dari Luar Daerah Ditangkap

KalbarOnline.com – Jajaran Polda Metro Jaya mengamankan puluhan anak sekolah yang diduga hendak berdemo menolak omnibus law Undang-undang Cipta Kerja di sekitar gedung DPR RI, Jakarta. Mereka dikhawatirkan bagian dari kelompok Anarcho Syndicalism yang hanya berniat melakukan kerusuhan dan pengerusakan.

“Sejak subuh kami sudah tangkap kurang lebih 40 anak-anak,” kata Dirlantas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo saat dihubungi, Kamis (8/10).

Sambodo menuturkan, para anak sekolahan ini diduga mendapat ajakan untuk ikut serta melakukan demo di DPR. Hal itu diketahui usai petugas memeriksa isi telepon genggam mereka.

“Mereka kami amankan karena kumpul-kumpul dengan atribut hitam-hitam dan tidak jelas tujuannya. Daripada mengacau, provokasi atau lempar petugas maka kami amankan dulu,” jelasnya.

Para remaja ini diamankan dibeberapa lokasi. Seperti Pancoran, Palmerah dan Patal Senayan. Usai diidentifikasi mereka berasal dari berbagai daerah. Seperti Serang, Tangerang, Bogor, Bandung, dan Jakarta.

“Setalah ini kami periksa. Kami dalami, iapa ajak mereka datang ke Jakarta. Kemudian kami amankan 1×24 jam,” ucap Sambodo. (*)

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Pulang Beli Pulsa, Gadis Remaja di Pontianak Timur Dicabuli Pemilik Bengkel

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pemilik bengkel berinisial A (46 tahun) di Jalan Tanjung Raya 2,…

24 mins ago

IKA Unhas Kalbar: Kolaborasi untuk Negeri

KalbarOnline, Pontianak - Ikatan Keluarga Alumni Universitas Hasanuddin  (IKA Unhas) Provinsi Kalimantan Barat bakal menggelar…

1 hour ago

Bupati Fransiskus Ungkap Baru 53 Desa di Kapuas Hulu yang Sudah Deklarasi Stop ODF

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, dari 278 desa dan 4…

18 hours ago

Tanah Longsor Landa Kabupaten Landak, Jalan Ngabang – Serimbu Sempat Terputus

KalbarOnline, Landak - Tingginya intensitas hujan di Kabupaten Landak dalam beberapa hari terakhir ini telah…

18 hours ago

PWI Kalbar Audiensi ke KONI, Perkuat Silaturahmi dan Kerja Sama Media

KalbarOnline, Pontianak - Jajaran pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kalimantan Barat melakukan kunjungan kehormatan…

18 hours ago

Diterjang Angin Kencang, Motor Air Milik Nelayan Karam di Perairan Muara Teluk Batang

KalbarOnline, Kayong Utara - Sebuah motor air milik seorang nelayan karam di perairan muara Teluk…

21 hours ago