Categories: Sport

Pemain 19 Tahun No 54 Dunia Lakukan Pembalasan Sadis pada Unggulan 1

KalbarOnline.com-Unggulan pertama asal Rumania Simona Halep tersingkir dari babak keempat grand slam Prancis Terbuka. Halep kalah dengan skor 1-6, 2-6 di tangan petenis muda Polandia berusia 19 tahun Iga Swiatek.

Halep berlaga di babak keempat dengan bermodalkan 17 kemenangan secara beruntun. Halep datang ke Paris setelah memenangi turnamen lapangan tanah liat di Praha dan Roma.

Mantan petenis nomor satu dunia itu juga pernah mengalahkan Swiatek di lapangan yang sama tahun lalu dengan skor 6-1, 6-0 dalam waktu 45 menit. Jadi, bisa dikatakan bahwa kemenangan Swiatek adalah pembalasan dendam yang sadis.

“Saya tidak mengira semua ini bisa terjadi. Itu adalah pertandingan pertama saya di stadion besar,” kata Swiatek mengingat laga tahun lalu.

“Saya cukup tertekan,” kata Swiatek setelah mengusap air matanya. “Sejak itu saya membuat progres yang sangat besar dan saya telah memainkan beberapa pertandingan besar. Itu sangat membantu saya. Dan sekarang saya rasa saya bisa mengatasi tekanan ini,” kata petenis yang meraih tiket perempat final Grand Slam pertamanya itu.

Swiatek sendiri saat ini menduduki peringkat 54 dunia. Jauh di bawah Halep yang ada di ranking dua dunia. Namun Halep tak berdaya dengan permainan agresif Swiatek.

Swiatek mencatatkan 30 kali pukulan winner dibanding 12 yang dilancarkan Halep. “Saya tidak tahu apa yang sebenarnya terjadi. Saya merasa bermain dengan sempurna. Saya sangat fokus dengan keseluruhan pertandingan ini. Bahkan, saya terkejut saya bisa melakukannya,” kata Swiatek.

Pada babak perempat final, mantan juara Wimbledon junior itu akan bertemu dengan Martina Trevisan dari Italia. Pemain yang merangkak sejak fase kualifikasi itu mengalahkan unggulan kelima asal Belanda Kiki Bertens dengan skor 6-4, 6-4.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

7 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

7 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

7 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

7 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

11 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

14 hours ago