Categories: Sekadau

Pjs Bupati Sekadau Silaturahmi dan Temu Kenal Dengan para Kepala OPD di Hari Pertama Menjabat

Pjs Bupati Sekadau Silaturahmi dan Temu Kenal Dengan para Kepala OPD di Hari Pertama Menjabat

KalbarOnline, Sekadau – Penjabat sementara Bupati Sekadau, Sri Jumiadatin melakukan silaturahmi dan pekenalan dengan Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sekadau di hari pertama menjabat. Silaturahmi yang turut dihadiri oleh para Camat se-Kabupaten Sekadau, pimpinan BUMD dan para Kepala Bagian di lingkungan Sekretariat Daerah Kabupaten Sekadau ini dilangsungkan di aula serbaguna Kantor Bupati Sekadau, Senin (28/9/2020).

Silaturahmi yang dipandu oleh Pj Sekda Kabupaten Sekadau, Nurhadi ini juga dihadiri para Asisten di lingkungan Sekretariat Daerah Kabupaten Sekadau. Satu persatu Kepala SKPD, Camat dan Kabag serta Direktur diperkenalkan oleh Pj Sekda Sekadau.

Usai silaturahmi dengan para Kepala OPD, Pjs Bupati Sekadau didampingi Pj Sekda dan jajaran melakukan silaturahmi ke para pejabat Forkopimda Sekadau.

Di Kejaksaan Negeri Sekadau, Pjs Bupati diterima langsung oleh Kepala Kejaksaan Negeri Sekadau, Cumondo Trisno dan para pejabat Kejari Sekadau.

Silaturami singkat itu digunakan Pjs Bupati untuk memperkenalkan diri dengan Kajari dan jajaran Kejari Sekadau. Setelahnya, Pjs Bupati dan jajaran melanjutkan kunjungan silaturahmi dengan Ketua dan anggota DPRD Sekadau.

Kedatangan Pjs Bupati diterima oleh Ketua DPRD Kabupaten Sekadau, Radius Efendy, Wakil Ketua DPRD Sekadau, Zainal, Sekretaris DPRD Sekadau, Sapto Utomo dan beberapa anggota DPRD Sekadau. Silaturahmi itu berlangsung di ruang kerja Ketua DPRD Sekadau.

Usai silaturahmi dengan Ketua dan Anggota DPRD Sekadau, Pjs Bupati melanjutkan kunjungan silaturahmi dengan Kapolres Sekadau. Kedatangan Pjs Bupati dan jajaran diterima langsung oleh Kapolres Sekadau, AKBP Marupa Sagala dan jajaran.

Dari semua kunjungan silaturahmi yang dilakukan itu, Pjs Bupati menyampaikan tentang pentingnya penanganan Covid-19 dan penyelenggaran pemerintahan selama proses penyelenggaan Pilkada di Kabupaten Sekadau.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bupati Fransiskus Ajak Masyarakat Kapuas Hulu Nonton Bareng Semifinal Piala Asia Indonesia Vs Uzbekistan

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan mengajak masyarakat di Bumi Uncak Kapuas untuk…

1 hour ago

Kobarkan Semangat Nasionalisme Lewat Nobar Semifinal Piala AFC U-23 Indonesia Versus Uzbekistan

KalbarOnline, Pontianak - Euforia menjelang laga Tim Nasional (Timnas) Sepak Bola Indonesia melawan Uzbekistan dalam…

1 hour ago

Romi Wijaya Dukung Garuda Muda! Gelar Nobar Semifinal AFC U23 Asian Cup 2024

KalbarOnline, Kayong Utara - Pemerintah Kabupaten Kayong Utara mengajak masyarakat untuk menunjukkan dukungannya kepada Tim…

2 hours ago

Euforia Warga Kota Pontianak Gelar Nobar Timnas Indonesia Vs Uzbekistan

KalbarOnline, Pontianak - Tim Nasional (Timnas) Indonesia masuk ke babak semifinal Piala Asia U-23 setelah…

3 hours ago

Polresta Pontianak Gelar Nobar Timnas U23 Lawan Uzbekistan, Siapkan Doorprize Motor

KalbarOnline, Pontianak - Polresta Pontianak akan menggelar nonton bareng pertandingan Piala Asia 2024 Usia 23…

4 hours ago

Pemkab Kapuas Hulu Siapkan Rp 62 Miliar Untuk Bayar Gaji PPPK Formasi Tahun 2023

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan secara resmi menyerahkan Surat Keputusan (SK) kepada…

4 hours ago