Categories: Otomotif

Hyundai Ioniq Makin Canggih Setelah Mendapat Sentuhan dari LG

KalbarOnline.com – Ada yang menarik bila Anda melihat mobil listrik yang dibuat Hyundai Motor Company (Hyundai) bersama LG Electronics. Kedua perusahaan ini memperkenalkan sebuah konsep kabin baru untuk mobil listrik Hyundai Ioniq.

Kabin Hyundai Ioniq yang satu ini memberikan kenyamanan kabin dengan fasilitas layaknya di rumah. Dilansir dari laman The Korea Herald, Hyundai dan LG menggabungkan kepiawaian mereka dalam membuat mobil listrik canggih yang dibalut kenyamanan gaya hidup konsumen dengan menghasilkan fitur istimewa.

Terdapat kompartemen di bawah jok Hyundai Ioniq dirancang untuk mengeringkan dan membersihkan sepatu, sebelum orang-orang yang berada di kabin mobil itu tiba di tempat tujuan.

Tempat untuk mengeringkan dan membersihkan sepatu. (cnet)

Bukan hanya itu, dalam kabin ini juga dilengkapi perangkat seperti lemari pakaian yang bisa membuat pakaian penumpang tak berkerut atau lusuh. Selain itu juga terdapat lemari es khusus berukuran mini untuk menyimpan berbagai minuman.

Agar lebih rilek dan nyaman, dalam mobil ini juga diberikan mesin penyeduh kopi kapsul untuk penumpang menyeduh kopi di saat perjalanan.

Tak kalah menariknya untuk memberikan sarana hiburan adanya layar OLED beruluran 77 inci yang berada pada langit-langit atap mobil, dengan sudut pandangan yang nyaman bagi penumpang di bagian belakang. Pengoperasiannya layar ini bisa disetel menyuguhkan dua tayangan berbeda.

Hyundai Ioniq dilengkapi dengan layar OLED 77 inci. (cnet)

Sementara pada masing-masing headrest kursi penumpang terbenam speaker untuk mengeluarkan suara hasil tayangan dari layar OLED tersebut. Dua penumpang yang masing-masing menginginkan suguhan tayangan berbeda, bisa menikmati tayangan yang diinginkan masing-masing dalam waktu yang sama tanpa saling terganggu.

Tak perlu khawatir kabin mobil terlihat kotor, karena terdapat fitur pembersih lantai yang berada di bawah jok. Cara kerjanya saat penumpang meninggalkan bangku, kursi akan otomatis bergerak maju lalu mundur untuk menyeka kotoran yang ada.

Fitur pembersih lantai yang berada di bawah jok. (cnet)

Di saat yang sama, lampu ultraviolet di atas kepala mendisinfeksi bagian dalam kendaraan untuk mengurangi kuman dan mikroorganisme lainnya. Wau, bisa dibayangkan bila Anda berada dalam kabin Hyundai Ioniq ini serasa beraktivitas di rumah.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Windy: GOR Terpadu Ayani Pontianak Jadi Bukti Keberhasilan Kerja Keras dan Kolaborasi Banyak Pihak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

5 hours ago

GOR Terpadu Ayani Pontianak Rampung, Harisson: Kalbar Siap Jadi Tuan Rumah Event Olahraga Nasional dan Internasional

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

5 hours ago

Sutarmidji Terharu, Akhirnya GOR Terpadu Ayani Diresmikan

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalimantan Barat periode 2018 - 2023, Sutarmidji merasa terharu bahwa…

5 hours ago

GOR Terpadu Ayani Rampung Dikawal TNI-Polri, Kapolda: Berani “Utak-atik” Berarti Siap Berhadapan dengan Kami!

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat (Kalbar), Irjen Pol Pipit Rismanto turut menghadiri peresmian Gelanggang…

5 hours ago

Salat Id Berjemaah bersama Warga, Ani Sofian Ajak Maknai Kisah Nabi Ibrahim

KalbarOnline, Pontianak – Hari Raya Idul Adha merupakan momentum yang tepat untuk memaknai arti pengorbanan.…

6 hours ago

1.005 Warga Binaan Rutan Pontianak Dapat Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Rutan Kelas II Pontianak menggelar sholat Idul Adha 1445 Hijriah hingga menyembelih…

7 hours ago