Categories: Internasional

Sebanyak 25 Orang Tewas dalam Kecelakaan Pesawat Militer di Ukraina

KalbarOnline.com – Sebuah pesawat pengangkut milik Angkatan Udara Ukraina celaka di dekat kota Chuguev pada Jumat malam waktu setempat (25/9). Kecelakaan tersebut mengakibatkan 25 orang meninggal, menurut laporan yang dikutip CNN dari sumber setempat. Sumber itu juga menyebutkan, bahwa saat ini dua orang korban kecelakaan itu sedang dirawat di rumah sakit dalam keadaan kritis.

Kecelakaan tersebut terjadi saat pesawat berjenis Antonov An-26 itu akan mendarat. Menurut Kantor Urusan Darurat Ukraina, ada 27 orang yang tercatat sebagai penumpang pesawat nahas tersebut. Mereka adalah kadet dari sekolah Angkatan Udara Ukraina yang berbasis di sekitar tempat kecelakaan itu.

Sebagai informasi, setidaknya sudah ada sepuluh pesawat Antonov An-26 yang mengalami kecelakaan sejak 2017, berdasarkan catatan dari Biro Kecelakaan Pesawat yang berbasis di Jenewa, Swiss. Peristiwa kecelakaan terparah yang mengakibatkan pesawat jenis tersebut terjadi pada 2018 yang menewaskan 39 orang, ketika pesawat tersebut akan mendarat di Pangkalan Udara Hmeimin, Syria.

Pesawat Antonov An-26 sendiri bermesin ganda dengan baling-baling turbo, dan dibuat dari 1969 hingga 1986, ketika Ukraina masih menjadi bagian dari Uni Soviet. (CNN)

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

9 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

12 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

13 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

13 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

14 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

14 hours ago