Categories: Sport

Morbidelli Raih Pole Positions Perdana, Posisi 1, 2, 3 Dikuasai Yamaha

KalbarOnline.com-Pembalap Petronas Yamaha SRT Franco Morbidelli untuk kali pertama dalam karirnya meraih pole positions di kelas premium. Morbidelli menjadi yang tercepat dalam kualifikasi GP Catalunya di Sirkuit de Barcelona-Catalunya, Montmelo.

Morbidelli mencatat waktu terbaik 1 menit dan 38,798 detik. Morbidelli lebih cepat 0,210 detik ketimbang rekan setimnya Fabio Quartararo yang berada di tempat kedua.

Barisan depan GP Catalunya benar-benar dikuasai pembalap Yamaha. Ini setelah Valentino Rossi menempati posisi start ketiga. Rossi mencatat waktu 0,331 detik lebih lambat ketimbang Morbidelli.

Rossi, sebelum kualifikasi, dipastikan tetap membalap di MotoGP untuk musim depan. Dia dipastikan pindah dari Monster Energy Yamaha ke Petronas Yamaha SRT.

Pemimpin klasemen sementara, bintang Ducati Andrea Dovizioso tampaknya akan bekerja sangat keras untuk mempertahankan posisinya sebagai pemuncak klasemen.

Dovizioso yang hanya unggul satu poin dari Maverick Vinales (Yamaha) dan Quartararo (Petronas Yamaha) hanya menempati posisi start ke-17 dalam kualifikasi ini. Dia mencatat waktu 1,40 detik lebih lambat ketimbang Morbidelli.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Peringatan Hardiknas 2024, Pj Bupati Romi: Mengenang Perjalanan Merdeka Belajar

KalbarOnline, Kayong Utara - Pemerintah Kabupaten Kayong Utara menggelar Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas)…

1 hour ago

Tim Jatanras Polresta Pontianak Tangkap Komplotan Pencuri Kabel, Satu Orang Masih Buron

KalbarOnline, Pontianak - Tim Jatanras Sat Reskrim Polresta Pontianak berhasil menangkap komplotan pencurian kabel listrik…

1 hour ago

Warga MHS Ketapang Dihebohkan ODGJ Gorok Leher Sendiri Hingga Tewas

KalbarOnline, Ketapang - Warga Desa Sungai Jawi, Kecamatan Matan Hilir Selatan (MHS) dibuat heboh dengan…

1 hour ago

Kadiskop UKM Kalbar Turun Langsung Monitoring Tumbuh Kembang Anak Asuh Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Kepala Dinas Koperasi UKM Provinsi Kalbar, Junaidi bersama Anggota Korps Pegawai Republik…

2 hours ago

Pimpin Upacara Hardiknas, Harisson Serukan Keberlanjutan Program Merdeka Belajar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson memimpin upacara peringatan Hari Pendidikan…

2 hours ago

Lutfi Al Mutahar Optimis Jadi Calon yang Diusung PAN di Pilwako Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Lutfi Al Mutahar meyakini kalau dirinyalah yang akan diusung oleh Partai Amanat…

15 hours ago