Categories: Sport

Morbidelli Raih Pole Positions Perdana, Posisi 1, 2, 3 Dikuasai Yamaha

KalbarOnline.com-Pembalap Petronas Yamaha SRT Franco Morbidelli untuk kali pertama dalam karirnya meraih pole positions di kelas premium. Morbidelli menjadi yang tercepat dalam kualifikasi GP Catalunya di Sirkuit de Barcelona-Catalunya, Montmelo.

Morbidelli mencatat waktu terbaik 1 menit dan 38,798 detik. Morbidelli lebih cepat 0,210 detik ketimbang rekan setimnya Fabio Quartararo yang berada di tempat kedua.

Barisan depan GP Catalunya benar-benar dikuasai pembalap Yamaha. Ini setelah Valentino Rossi menempati posisi start ketiga. Rossi mencatat waktu 0,331 detik lebih lambat ketimbang Morbidelli.

Rossi, sebelum kualifikasi, dipastikan tetap membalap di MotoGP untuk musim depan. Dia dipastikan pindah dari Monster Energy Yamaha ke Petronas Yamaha SRT.

Pemimpin klasemen sementara, bintang Ducati Andrea Dovizioso tampaknya akan bekerja sangat keras untuk mempertahankan posisinya sebagai pemuncak klasemen.

Dovizioso yang hanya unggul satu poin dari Maverick Vinales (Yamaha) dan Quartararo (Petronas Yamaha) hanya menempati posisi start ke-17 dalam kualifikasi ini. Dia mencatat waktu 1,40 detik lebih lambat ketimbang Morbidelli.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Ani Sofian Tegaskan Dirinya Tak Miliki Akun Facebook, Warga Diminta Waspada Penipuan

KalbarOnline, Pontianak - Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian menegaskan bahwa dirinya sama sekali tidak…

11 hours ago

PSSI Pontianak Kenalkan Sepak Bola Putri di Popda Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Kepengurusan Asosiasi PSSI Kota Pontianak mencoba mengenalkan olahraga sepak bola kepada pelajar…

11 hours ago

BKKBN Launching Sekolah Lansia di Kalbar, Pintauli: Lansia Mesti Berkualitas

KalbarOnline, Pontianak - Perwakilan BKKBN Provinsi Kalimantan Barat meluncurkan Sekolah Lansia Tahun 2024 di 14…

11 hours ago

Warga Sungai Duri Ditemukan Tewas Usai Dua Hari Pencarian

KalbarOnline, Bengkayang - Seorang pria bernama Lay Nam Ng (58 tahun), warga Dusun Cahaya Selatan,…

1 day ago

Ani Sofian Apresiasi Bank Kalbar Dukung Pembangunan di Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian menghadiri Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS)…

1 day ago

Cari Duit Untuk Judi Online, Pasangan Sejoli Ini Malah Mencuri di Swalayan

KalbarOnline, Kubu Raya - Demi mendapatkan uang untuk bermain judi online, pasangan siri di Pontianak…

1 day ago