Categories: Otomotif

Meskipun Pandemi Konsumen Bengkel Body Repair and Paint Meningkat

KalbarOnline.com – Kinerja bengkel Body Repair and Paint (BP) Suzuki sedikit demi sedikit terus membaik dengan adanya peningkatan unit entry di bengkel-bengkel BP Suzuki di seluruh Indonesia. Meski sempat mengalami penurunan di kuartal 2 sebagai dampak pandemi Covid-19, pada Agustus 2020 kinerja bengkel BP Suzuki lebih tinggi 43% dibanding Mei 2020 di mana penurunan paling landai terjadi.

Bahkan, pada periode Januari-Agustus 2020 jumlah unit entry lebih tinggi 5,3% dibanding periode yang sama tahun lalu di mana tidak ada pandemi. Menurut Riecky Patrayudha, 4W, 2W, Marine Service Director PT SIS, kebutuhan akan perawatan adalah alasan utama unit entry kembali meningkat.

“Meskipun aktivitas cukup terbatas, tapi kondisi kendaraan harus tetap prima. Justru di saat intensitas penggunaan mobil berkurang, konsumen memanfaatkannya untuk memperbaiki tampilan mobilnya agar seperti baru kembali sebelum digunakan untuk beraktivitas lagi, seperti repaint karena bodi tergores atau repair karena bodi penyok. Hal inilah yang membuat kinerja BP Suzuki naik sedikit demi sedikit, terutama di bulan Agustus ini,” ujarnya, Jumat (18/9).

Dari total unit entry di bengkel BP Suzuki, untuk bulan Agustus sendiri sebanyak 61,8% masuk kategori perbaikan ringan, 25,6% perbaikan menengah, dan 12,6% lainnya perbaikan berat. Data tersebut sejalan dengan pernyataan Riecky Patrayudha yang mengatakan bahwa kebanyakan konsumen datang ke bengkel untuk melakukan perbaikan ringan pada bodi mobil mereka.

Sejak imbas pandemi terasa di bulan Mei, ada beberapa wilayah yang mulai menunjukkan kembali kinerja yang cukup baik. Pada Agustus, unit entry di Jawa Barat naik 40,9% jika dibandingkan Mei. Kemudian disusul Kalimantan yang Agustus ini naik 27,3% dibandingkan Mei. Wilayah Jawa Timur pun pada bulan Agustus ini mengalami kenaikan 20,3% dibanding Mei.

Hingga saat ini, Suzuki memiliki 27 bengkel dan diler Suzuki yang menyediakan fasilitas Body Repair and Paint yang tersebar di seluruh di Indonesia. Jaringan bengkel BP ini selalu menerapkan protokol kesehatan dalam memberikan layanan terbaik kepada konsumen.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Lapor! 75 CJH Kayong Utara Kini Menuju Batam

KalbarOnline, Kayong Utara - Sebanyak 75 Calon Jemaah Haji (CJH) asal Kabupaten Kayong Utara dilaporkan…

7 hours ago

Terpeleset Saat Bermain di Tepi Sungai, Bocah 4 Tahun Ditemukan Meninggal Dunia

KalbarOnline, Sambas - Khairy Zakra, bocah 4 tahun tahun asal Desa Semanga, Kecamatan Sejangkung, Kabupaten…

7 hours ago

Satgas Yonarmed Gagalkan Penyelundupan 25,4 Kilogram Sabu Asal Malaysia

KalbarOnline, Bengkayang - Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonarmed 16/Tumbak Kaputing baru-baru ini berhasil menggagalkan penyelundupan sabu…

7 hours ago

Sosialisasikan Aplikasi “Ada Polisi”, Ditbinmas Polda Kalbar Laksanakan Asistensi ke Polres Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Tim Direktorat Pembinaan Masyarakat (Ditbinmas) Polda Kalbar melaksanakan kegiatan asistensi Kelompok Sadar…

10 hours ago

Kesiapan Hadapi Pilkada 2024, Satuan Samapta Polres Ketapang Laksanakan Latihan Dalmas

KalbarOnline, Ketapang – Dalam rangka mempersiapkan pengamanan menjelang pemilihan kepala daerah (pilkada) 2024, Satuan Samapta…

10 hours ago

Tabung Gas Meledak di Nanga Kalis  Hanguskan Rumah Umar

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Kebakaran hebat melanda satu unit rumah pribadi di Jalan Lintas Selatan,…

11 hours ago