Categories: Sport

Awalnya Tertinggal Jauh, Heat Bisa Menang Sensasional di Final Wilayah

KalbarOnline.com-Miami Heat melakukan kebangkitan hebat pada game kedua final wilayah timur NBA di AdventHealth Arena hari ini (18/9).

Dari tertinggal 13 poin pada kuarter kedua, Heat bangkit dan langsung unggul tujuh poin pada akhir kuarter ketiga. Pada akhirnya, Heat menang dengan skor 106-101.

Dengan hasil tersebut, Heat untuk sementara memimpin dengan skor 2-0 pada final wilayah yang berformat best of seven. Point guard asal Slovenia Goran Dragic kembali menjadi inspirator kemenangan timnya dengan donasi 25 poin. Center Bam Adebayo menambahkan 21 angka.

Dari kubu Celtics, trio Kembali Walker, Jaylen Brown, dan Jason Tatum menjadi tulang punggung timnya. Mereka masing-masing mendulang 23, 21, dan 21 poin. Tetapi kerja keras dan segala upaya yang dilakukan Walker dkk ternyata gagal membawa kemenangan untuk Celtics.

  • Baca Juga: Blok Dahsyat saat Laga Kurang 3,7 detik, Heat Unggul di Final Wilayah

Performa puncak Heat terjadi pada kuarter ketiga. Jimmy Butler dkk berhasil menggasak Celtics dengan keunggulan jauh 37-17. Menurut data ESPN, inilah kali kedua Heat berhasil membantai musuh dengan selisih minimal 20 poin dalam satu kuarter.

Korban pertama Heat adalah Milwaukee Bucks pada semifinal wilayah timur, 4 September 2020.

Pada kuarter keempat, Heat terus menjaga momentum keunggulan. Sejatinya, Celtics berhasil menikung dan memimpin 94-89 via tembakan tiga angka Kemba Walker saat pertandingan menyisakan 4 menit dan 25 detik. Tetapi, Heat tak kehilangan fokus dan berhasil bangkit.

Sebuah step back jumpshot Dragic ketika laga tersisa 1 menit dan 42 detik, membawa Heat memimpin lima angka dalam kondisi 100-95. Dan itulah akhir perlawanan Celtics.

Game ketiga akan berlangsung Senin, 21 September pagi WIB. Jika kalah lagi, Celtics akan berada di ujung tanduk kegagalan menembus final NBA.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Asuransi All Risk Terbaik Lindungi Mobil dari Berbagai Risiko Saat Berkendara

KalbarOnline.com – Melindungi mobil dari berbagai risiko adalah langkah bijak untuk Anda lakukan sebagai pemilik…

4 hours ago

Wujudkan Smart City di IKN, PLN Siapkan Jaringan Listrik Terintegrasi Layanan Teknologi Digital

KalbarOnline, Kaltim - PLN (Persero) resmi membangun PLN Hub yang akan menjadi episentrum ekosistem transisi…

10 hours ago

Audiensi ke Kemenkes, Bupati Kapuas Hulu Usul Kelanjutan Pembangunan RSUD dr Achmad Diponegoro Putussibau

KalbarOnline, Jakarta - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melakukan audiensi dengan Direktur Pelayanan Kesehatan Rujukan…

12 hours ago

Pasutri Residivis Curanmor di Pontianak Berhasil Ditangkap

KalbarOnline, Pontianak - Polresta Pontianak berhasil mengamankan pasangan suami istri (pasutri) terkait kasus pencurian kendaraan…

12 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Pimpin Rapat Persiapan Pelaksanaan CMS di Desa

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah (Sekda) Kapuas Hulu, Mohd Zaini memimpin rapat persiapan pelaksanaan Content…

12 hours ago

Wanita di Sambas Pakai Foto Orang Lain Untuk Tipu Pria Lewat Medsos

KalbarOnline, Sambas - Beredar di media sosial (medsos), video permintaan maaf seorang wanita DL (16…

12 hours ago