Categories: Sport

Oscar De La Hoya Kembali Naik Ring, Juara Dunia WBC: Dia Sinting!

KalbarOnline.com-Rising star tinju dunia Ryan Garcia mengaku sangat terkejut dengan rencana kembalinya Oscar De La Hoya dan Mike Tyson ke ring tinju.

Alasannya sederhana. Menurut Garcia, De La Hoya dan Tyson tidak lagi muda. De La Hoya sudah berusia 47 tahun. Sedangkan Tyson jauh lebih tua yakni berusia 54 tahun.

Mike Tyson akan berhadapan dengan mantan juara dunia kelas menengah dan berat Roy Jones Jr pada 28 November di Los Angeles. Usia Jones sedikit lebih muda dari Tyson yakni 51 tahun. Sementara itu, masih belum jelas siapa yang akan menjadi lawan De La Hoya.

Menurut Garcia, kembalinya para legenda ke ring tinju ini bisa dikatakan sebuah tren. Dan ini adalah fenomena yang sangat menarik. “Aw man, Oscar bisa melakukan apa saja yang dia inginkan!” kata Garcia kepada TMZ Sports. “Jika Mike melakukannya, mengapa Oscar tidak?” tambahnya.

  • Baca Juga: Sang Mantan Juara Dunia Tiga Divisi Menantang Terbuka Oscar De La Hoya

Beberapa nama sudah antre untuk menghadapi De La Hoya. Salah seorang yang tertarik dan mengatakan terang-terangan adalah mantan juara dunia di tiga kelas berbeda Julio Cesar Chavez.

“Mereka sinting, itu yang bisa aku katakan. Mike dan Oscar sinting! Aku sama sekali nggak bisa mempercayai rencana mereka,” tambah juara dunia kelas ringan WBC silver tersebut.

Garcia saat ini masih 22 tahun. Dia adalah salah seorang petarung yang menjadi properti paling hot dari perusahaan tinju milik De La Hoya, Golden Boy Promotions.

Rekor Garcia untuk sementara ini sangat sempurna yakni 20-0. Yang luar biasa, Garcia mencatat 17 kemenangan KO dengan cuma tiga laga yang selesai via keputusan juri.

Dalam dua pertarungan terakhir, Garcia sukses menghempaskan lawan-lawannya dengan kemenangan KO pada ronde pertama. Korban Garcia adalah petinju Filipina Romero Duno dan Francisco Fonseca dari Kosta Rika.

Kemenangan atas Duno membuat Garcia meraih gelar juara kelas ringan WBC silver. Pada Agustus lalu, majalah tinju ternama The Ring menempatkan Garcia di ranking kelima petinju terbaik kelas ringan dunia saat ini.

Garcia yang berdarah Meksiko tersebut terkenal karena kecepatan, power, dan kelincahannya. Untuk itulah Garcia diberikan julukan The Flash.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Komeng Tewas Tersengat Listrik di Ruang Gardu PLN Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pria bernama Hendrik alias Komeng (51 tahun) ditemukan tewas di dalam ruang…

1 hour ago

Disperpusip Pontianak Rayakan Hari Buku Nasional dengan Lomba Bercerita Tingkat Sekolah Dasar

KalbarOnline, Pontianak – Sebanyak 40 peserta dari Sekolah Dasar/Madrasah Ibtidaiyah se-Kota Pontianak meramaikan lomba bercerita…

5 hours ago

Viral! Video Perempuan Dipukuli Bertubi-tubi oleh Rekan Kerja, Kejadian Diduga di Sentap Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sebuah video viral di media sosial Instagram,  yang menunjukkan seorang perempuan muda…

5 hours ago

PLN Gelar Apel Siaga Kelistrikan, Pastikan Keandalan Pelayanan KTT WWF 2024 di Bali

KalbarOnline.com – PT PLN (Persero) siap menghadirkan listrik yang andal untuk mendukung penyelenggaraan Konferensi Tingkat…

8 hours ago

Sutarmidji dan Ria Norsan Sepakat Kembali Berpasangan di Pilgub Kalbar 2024

KalbarOnline.com - Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Barat periode 2018-2023, Sutarmidji dan Ria Norsan sepakat…

14 hours ago

Sutarmidji dan Ria Norsan Ngopi Pagi di Aming Kenakan Kaos “Bersama Lanjutkan”

KalbarOnline.com - Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Barat periode 2018-2023, Sutarmidji dan Ria Norsan tertangkap…

15 hours ago