Categories: Kesehatan

Mau Sehat, Yuk Coba Minuman Sehat Buatan Sendiri

Sebagian besar tubuh kita terdiri dari air yang berfungsi melindung sendi, tulang, dan organ tubuh. Selain itu, membantu tubuh Kamu mencerna makanan dan tetap terhidrasi. “Sejauh ini, air putih merupakan yang terbaik karena tidak mengandung kalori atau pemanis buatan ,” kata Janet Colson, PhD, RD, profesor nutrisi di Middle Tennessee State University.

Institute of Medicine merekomendasikan asupan air yang cukup, berkisar 9 hingga 13 gelas sehari. “Penting untuk diingat bahwa cairan dan makanan mengandung air termasuk dalam rekomendasi tersebut,” ucap Laura Catalusci,pakar kesehatan di New York. Namun, apabila Kamu ingin minuman yang sedikit berwarna dan menyehatkan, tidak ada salahnya untuk mencoba bebebapa minuman ini.

Baca juga: Minuman Manis Bisa Meningkatkan Kolesterol Jahat

Minuman Sehat Buatan Sendiri

Berikut ini aneka minuman sehat yang bisa Geng Sehat buat sendiri di rumah:

1. Air Jahe

Semua orang tahu kalau jahe tidak sekadar bumbu masakan. Ada banyak manfaat kesehatan yang dimiliki jahe, di antaranya meningkatkan kekebalan tubuh dan bisa melawan infeksi musiman. Lantas, apakah Kamu tahu kalau air jahe juga memiliki banyak manfaat kesehatan untuk tubuh?

Seperti namanya, air jahe adalah minuman yang mengandung jahe dan air. Tidak ada bahan tambahan lain. Menariknya, minuman ini sangatlah mudah dibuat. Kamu hanya perlu menambahkan satu sendok teh jahe cincang halus ke dalam secangkir air. Masak hingga mendidih dan kemudian, saring. Kamu bisa minum air jahe setelah dingin.

Jika tidak suka rasanya, Kamu bisa menambahkan sedikit madu dan perasan lemon. Minumlah air jahe setiap pagi atau malam hari.

Baca juga: Manfaat Jahe untuk Penderita Diabetes Melitus

2. Teh Hijau

Teh hijau mengandung banyak antikosidan yang baik untuk kesehatan tubuh. Teh hijau merupakan alternatif yang bagus. Bisa membantu melembapkan tubuh dan kaya antikosidan. Selain itu, teh hijau membantu meningkatkan metabolisme tubuh.

Ada banyak penelitian yang mengungkapkan bahwa teh hijau memiliki banyak manfaat kesehatan, di mana antioksidan yang dimilikinya tidak sekadar agen penetralisasi radikal bebas yang dapat menyebabkan penuaan dini, tapi juga berpotensi menurunkan risiko penyakit jantung dan kanker. Jadi, kenapa tidak mengawali hari dengan secangkir teh hijau?

3. Air Kelapa

Pastinya, Kamu pernah kan minum air kelapa? Apalagi kalau diminum sambil makan bakso. Iya kan? Tapi, apa Kamu tahu kalau air kelapa merupakan minuman sehat karena merupakan minuman berenergi alami. “Air kelapa mengandung elektrolit alami yang merupakan nutrisi untuk membantu tubuh memproses air agar tetap terhidrasi,” kata Gabrielle Mancella, ahli diet di Orlando Health.

Meski begitu, air kelapa mengandung gula alami. Karena itu, Kamu tidak usah memberi tambahan pemanis ke dalam minuman ini. Menurut Mayo Clinic, kelapa mengandung setengah gula alami jus buah tertentu. Selain itu, memiliki kadar kalium dan natrium yang tinggi namun tidak berlebihan, di mana keduanya merupakan elektrolit utama. Kalium berperan penting dalam menjaga detak jantung yang sehat dan mengatur tekanan darah.

Baca juga: Manfaat Air Kelapa untuk Bayi Ternyata Banyak, lho!

4. Cokelat Panas

Salah satu cara untuk meredakan sakit saat menstruasi dengan minum minuman mengandung magnesium tinggi. Dan, cokelat panas merupakan minuman dengan kandungan magnesium tinggi. Alih-alih menggunakan bubuk cokelat dengan tambahan gula sebagai pemanis, cobalah membuat minuman ini dengan melelehkan cokelat hitam.

Cokelat hitam memiliki banyak flavonol yang dikaitkan dengan peningkatan kesehatan jantung, menurut T.H. Harvard Chan School of Public Health. Jika Kamu menambahkan sedikit kayu manis di atas minuman ini, bisa memberi tambahan antioksidan dan anti-inflamasi, loh!

Refererensi:

TheIndianExpress. Give a big boost to your health with this simple drink

Everyday Health. 9 Ways to Drink to Your Health

Bustle. The 7 Healthiest Beverages (Other Than Water)

TasteofHome. The 10 Healthy Drinks You’re Not Drinking… And Why You Should Start!

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Launching Pilgub Kalbar 2024, Ketua KPU RI Ajak Masyarakat Berpartisipasi

KalbarOnline, Pontianak - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Kalimantan Barat melakukan launching Tahapan Pemilihan Gubernur…

6 hours ago

Bupati Fransiskus Nostalgia di Reuni SMA Karya Budi Putussibau ke 40 Tahun

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan membuka reuni akbar sekaligus syukuran SMA Karya…

6 hours ago

Wakil Bupati Kapuas Hulu Minta Panitia Bimbingan Manasik Haji Berikan yang Terbaik

KalbarOnline, Putussibau - Wakil Bupati Kapuas Hulu, Wahyudi Hidayat menyampaikan, bahwa penyelenggaraan ibadah haji merupakan…

6 hours ago

Ditinggal Pemilik, Dua Rumah Dinas Kesehatan Kapuas Hulu Ludes Terbakar

KalbarOnline, Putussibau - Dua unit rumah milik Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas Hulu di Jalan Diponegoro…

8 hours ago

Sekda Ketapang Pimpin Rapat Persiapan Peresmian Balai Kepatihan Jaga Pati

KalbarOnline, Ketapang - Persiapan dan pelaksanaan peresmian Balai Kepatihan Jaga Pati akan dilaksanakan pada tanggal…

10 hours ago

Menteri AHY Dampingi Presiden Joko Widodo Serahkan 10.323 Sertipikat Tanah untuk Masyarakat Banyuwangi

KalbarOnline.com, Banyuwangi - Presiden Republik Indonesia (RI), Joko Widodo didampingi Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

10 hours ago