Categories: Ketapang

Diusung Empat Parpol, Junaidi-Sahrani Daftar ke KPU Ketapang

Diusung Empat Parpol, Junaidi-Sahrani Daftar ke KPU Ketapang

KalbarOnline, Ketapang – Bakal Pasangan Calon (Bapaslon) Bupati dan Wakil Bupati Ketapang Junaidi-Sahrani resmi mendaftarkan diri ke KPU Ketapang, Sabtu (5/9/2020).

Pasangan tersebut datang sekitar pukul 13.35 Wib dengan diantar oleh pengurus teras empat Parpol pengusung yang tergabung dalam Koalisi Rakyat Bersatu (KRB) yaitu Partai Nasdem, PPP, PKB dan PKS.

Empat Parpol Pengusung tersebut memiliki 10 kursi di DPRD Kabupaten ketapang, yakni partai Nasdem empat kursi, PPP empat kursi, PKB dan PKS masing-masing satu kursi.

Dari hasil verifikasi dokumen pendaftaran yang serahkan oleh Baspaslon Junaidi-Sahrani oleh KPU Ketapang, seluruh syarat dokumen yang dibutuhkan dalam pendaftaran bupati dan wakil bupati Ketapang dinyatakan lengkap dan absah.

“Syarat pencalonan sudah diverifikasi kelangkapan dan kebasahannya dan dinyatakan lengkap dan absah, maka dokumen ini diberikan status diterima,” kata Ketua KPU Ketapang Tedi Wahyudin.

Meski demikian, Tedi mengatakan, pihaknya akan melakukan verifikasi dan penelitian terhadap dokumen tersebut secara rinci yang dimulai pada 6 sampai 12 September 2020.

Setelah mendaftarkan diri di KPU Ketapang, Bapaslon diharuskan melakukan test kesehatan di Pontianak. Jadwalnya mulai tanggal 4 sampai 11 September. Lokasi pemeriksaan yakni di dua rumah sakit yaitu RSUD Soedarso untuk test kesehatan jasmani dan bebas narkoba serta Rumah Sakit Jiwa Sungai Bangkong Pontianak untuk tes kejiwaan.

Setelah dua hari dibuka masa pendaftaran, telah ada tiga Baspaslon yang mendaftarkan diri di KPU Ketapang. Tiga Baspaslon tersebut yakni Iin Solinar Rahmad Sutoyo, pasangan Eryanto Harun Mateus Yudi dan pasangan Junaidi-Sahrani. Ketiga dokumen persyaratan  Bapaslon tersebut dinyatakan lengkap dan diterima KPU Ketapang. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Sore Ini, GOR Terpadu A Yani Pontianak Diresmikan

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani di Kawasan Gelora Khatulistiwa Pontianak, Jalan…

2 hours ago

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

16 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

16 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

18 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

18 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

20 hours ago