Categories: Sport

Enam Tarung, Enam Menang KO; Petinju Belia Amerika Punya Prospek Cerah

KalbarOnline.com-Jared Anderson adalah salah seorang petinju kelas berat belia yang sedang naik daun. Karena ketangguhannya, Anderson disebut-sebut punya masa depan yang sangat cerah.

Dalam lima pertarungan, Anderson sukses mencuri perhatian. Pada laga keenamnya hari ini (6/9), Anderson kembali tampil solid dan menang. Dia mengalahkan Rodney Hernandez lewat kemenangan KO pada ronde keempat di MGM Grand Conference Center, Las Vegas.

Inilah kemenangan keenam Arderson dalam enam pertarungan.

Anderson mengempaskan Hernandez pada detik ke-50 saat laga memasuki ronde keempat. Sebuah pukulan lurus tangan kiri yang dilanjutkan dengan hantaman tangan kanan Anderson mengirim Hernandez mencium kanvas.

Wasit Robert Hoyle langsung menghentikan pertarungan sebelum Hernandez sempat berusaha untuk bangun.

  • Baca Juga: Sobek Sisi Mata Kiri, Wajah Banjir Darah, Tapi Bangkit dan Menang KO

Anderson adalah petinju muda yang punya potensi besar. Berusia 20 tahun, petarung kelahiran Toledo, Ohio tersebut mencatat rekor sempurna. Enam pertandingan, enam menang, dan enam menang KO.

Dalam 12 pekan terakhir, Anderson bertarung tiga kali dan semuanya selesai dengan kemenangan.

Tetapi, laga hari ini lebih berat bagi Anderson. Sebab dalam dua laga sebelumnya, dia sudah bisa menyelesaikan pertarungan selalu di bawah dua ronde.

Hernandez adalah petinju berumur 31 tahun asal Modesto, California. Sebelum dikalahkan Anderson, dia juga kandas melawan petinju Skotlandia Martin Bakole pada sebuah pertarungan di Manchester, Inggris, 2 November 2019. Hernandez kalah KO tiga kali dalam delapan tahun terakhir di ajang profesional.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

8 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

8 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

8 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

9 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

13 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

16 hours ago