Categories: Sport

Walau Total Angkatannya Naik, Namun Eko Yuli Belum Puas

KalbarOnline.com – PB PABSI (Persatuan Angkat Besi Seluruh Indonesia) menjadikan tes internal sebagai substitusi turnamen yang terhenti karena pandemi Covid-19.

Hasil tes internal tersebut jadi acuan kestabilan performa para lifter pelatnas.
Dalam tes Jumat lalu (28/8), lifter Eko Yuli Irawan mencatat total angkatan 317 kg.

Dengan perincian, snatch 142 kg serta clean and jerk 175 kg. Hasil tersebut mengalami peningkatan dari tes pertama Juli lalu.

Pada tes pertama bulan lalu, peraih perak Olimpiade Rio 2016 itu mencatat angkatan snatch 135 kg serta clean and jerk 176 kg sehingga totalnya 311 kg. Artinya, angkatan Eko bulan ini mengalami kenaikan 4 kg.

Eko mengungkapkan, meski ada peningkatan, hasil tes terbaru belum sesuai ekspektasinya. ’’Ini baru perbaikan angkatan. Sebab, target saya untuk Olimpiade itu bisa (angkatan) 325 kg sampai 330 kg,’’ ujarnya.

Eko memang tidak terlalu terburu-buru. Apalagi, setiap bulan akan ada tes internal. ’’Yang penting ada grafik kenaikan dan memang masih jauh untuk Olimpiade 2021-nya,” tutur lifter Jawa Timur itu.

Sebagai gambaran, untuk saat ini, rekor dunia kelas 61 kg dipegang rivalnya, Lu Fabin (Tiongkok), dengan 318 kg. Eko berupaya bisa melampaui hasil tersebut.

Karena vakum perlombaan sampai akhir tahun, Eko menyambut baik tes internal yang dilakukan PB PABSI. Apalagi, formatnya dibuat seperti pertandingan sesungguhnya.

’’Ini buat membiasakan diri saja meski bukan panggung besar seperti pertandingan yang biasanya. Tapi, tetap ada wasit, pemanggilan angkatan, dan sebagainya. Cukup oke buat latihan,’’ imbuh Eko.

Sementara itu, Wakil Ketua Umum PB PABSI Djoko Pramono menyatakan, dari hasil tes internal, para lifter harus mampu mempertahankan raihan. Apalagi, masih ada waktu yang cukup lama.

’’Masih sekitar 10–11 bulan lagi. Progres latihan mereka harus terus meningkat. Terutama bagi para lifter yang prioritas untuk Olimpiade nanti. Ada target besar yang harus dicapai,’’ tegas Djoko.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Oknum Pegawai Bea Cukai Ketapang Selundupkan Ratusan Satwa Dilindungi

KalbarOnline, Ketapang - Oknum pegawai Bea Cukai Ketapang, Kalimantan Barat berinisial KW (46 tahun) menjadi…

3 hours ago

Hari Buruh, Kapolri Komitmen Lindungi dan Kawal Hak Buruh

KalbarOnline, Jakarta - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo meninjau langsung pengamanan peringatan aksi Hari Buruh…

3 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Buka Bimbingan Manasik Haji Tahun 2024 di Masjid Al-Ikhlas

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka Acara Bimbingan Manasik Haji…

3 hours ago

Akhiri Masa Tugas, Pj Wali Kota Ani Sofian Ajak ASN Teladani Jejak Mulyadi

KalbarOnline, Pontianak – Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian mengajak ASN di lingkup Pemerintah Kota…

5 hours ago

Status Kepemilikan Gedung Perbasi Resmi Kembali ke Pemkot Pontianak

KalbarOnline, Pontianak – Kejelasan status pengelolaan Gedung Persatuan Basket Indonesia (Perbasi) Kota Pontianak di Jalan…

5 hours ago

Hardiknas Momentum Dorong Peningkatan Kualitas SDM

KalbarOnline, Pontianak – Momentum Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) dimaknai Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian…

5 hours ago