Categories: Sport

Refleksi Marcus/Kevin Pasca Mengalahkan Hendra/Ahsan di Laga Simulasi

KalbarOnline.com-Mola TV PBSI Thomas & Uber Cup Simulation 2020 menjadi ajang uji kekompakan tim. Ini menurut pasangan nomor satu dunia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.

Dalam simulasi yang berlangsung di lapangan Pelatnas Cipayung, Marcus/Kevin berhasil menyumbang angka kemenangan bagi tim Harimau.

Marcus/Kevin mengalahkan senior mereka, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan, dengan skor 14-21, 21-14, 21-18. Kemenangan ini membuat tim Harimau unggul 2-0 atas tim Banteng.

Pada partai pertama, tunggal nomor satu tim Harimau Chico Aura Dwi Wardoyo mengalahkan Shesar Hiren Rhustavito dalam rubber game dengan skor 11-21, 21-19, 21-18.

  • Baca Juga: Dihajar Telak di Game 1, Tunggal No 75 Dunia Bangkit untuk Menang

“Kami masih beradaptasi di game pertama, walaupun main di Cipayung tapi rasanya tetap beda. Di game kedua dan ketiga kami lebih bisa menemukan permainan kami,” kata Kevin dalam siaran pers PP PBSI yang diterima KalbarOnline.com.

“Kami sudah lama berpasangan dan sering bertanding, jadi sudah mengerti mainnya bagaimana. Nggak usah terlalu sering diomongin, sudah gampang adjustnya,” tambah Marcus.

Marcus/Kevin juga ingin menyemangati rekan-rekannya di tim Harimau agar bisa tampil baik dan memenangkan pertandingan hari ini.

“Semangat buat yang akan main, kasih yang terbaik saja, seru juga lawan teman sendiri. Ini jadi ajang pemanasan mumpung nggak ada turnamen,” ujar Kevin.

“Simulasi ini bisa jadi tempat uji coba kekompakan tim, semoga kami dapat hasil terbaik di Piala Thomas nanti,” imbuh Marcus.

Kemenangan ini semakin menegaskan dominasi Minions atas The Daddies. Dalam sepuluh laga resmi terakhir, Marcus/Kevin selalu menang. Total, secara head-to-head, Marcus/Kevin unggul 11-2.

Pada partai ketiga, Firman Abdul Kholik dari tim Harimau tengah bertanding melawan wakil tim Banteng, Gatjra Piliang Fiqihillahi Cupu.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

9 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

13 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

15 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

15 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

15 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

15 hours ago