Categories: Sintang

Sintang Siap Siaga Karhutla

Sintang Siap Siaga Karhutla

KalbarOnline, Sintang – Bupati Sintang yang diwakili oleh Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Sintang, Martin Nandung memimpin Apel kesiapsiagaan dan simulasi pengendalian kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) yang dilangsungkan di halaman Resort Pengelolaan Hutan Dusun Sabang Laja, Desa Merpak, Kecamatan Kelam Permai, Selasa 18 Agustus 2020.

Apel yang dilaksanakan oleh Unit Pelaksana Teknis Kesatuan Pengelolaan Hutan Sintang Timur, Kesatuan Pengelolaan Hutan Sintang Utara dan Manggala Agni Daerah Operasi Kabupaten Sintang dihadiri oleh Camat Kelam Permai, Kapolsek, Danramil, perwakilan Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Provinsi Kalimantan Barat, Kepala Unit KPH Sintang Timur, Kepala Unit KPH Sintang Utara, Kepala Manggala Agni Daops Sintang dan perwakilan perusahaan perkebunan.

Ikut sebagai peserta apel Tim Manggala Agni Daops Sintang, Brigade Darkarhutla dan Pamhut UPT KPG Sintang Utara, Brigade Darkarhutla dan Pamhut UPT KPG Sintang Timur, Regu Pemadam Kebakaran PT. Finantara, Masyarakat Peduli Api Desa Ensaid Panjang, Masyarakat Peduli Api Desa Merpak dan Masyarakat Peduli Api Desa Sungai Maram.

Sintang Siap Siaga Karhutlaa

Usai pelaksanaan apel, Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Sintang, Martin Nandung dan undangan lainnya meninjau peralatan pemadam kebakaran, menanam sengkubak dan menyaksikan simulasi memadamkan api.

Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Sintang, Martin Nandung dalam arahannya menyampaikan bahwa apel yang digelar ini dalam rangka menyamakan langkah, serta menyatukan tekad untuk saling bahu membahu dalam kesiapsiagaan kebakaran hutan dan lahan yang terjadi di Kabupaten Sintang menghadapi musim kemarau tahun ini.

“Akibat kejadian kebakaran hutan dan lahan ini, mengakibatkan kerugian tidak sedikit seperti kerusakan lingkungan, merusak kesehatan dan mengganggu aktivitas perekonomian. Untuk itu mari kita menjaga lingkungan agar tetap sehat. Saya mengajak seluruh jajaran, instansi pemerintah, swasta dan segenap masyarakat, untuk lebih peduli pada lingkungan kita dengan tidak melakukan pembakaran hutan dan lahan. Di Kabupaten Sintang ini, ada juga lahan gambut, yang jika terbakar akan sangat sulit dipadamkan dan menimbulkan asap yang sangat pekat,” terang Martin Nandung.

“Kami di Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Sintang ada satu bidang yang secara khusus menangani kebakaran yakni Bidang Pemadam Kebakaran. Walaupun tugas pokok kami adalah memadamkan dan menanggulangi kebakaran perumaham dan pemukiman. Namun, karena kebakaran hutan dan lahan menjadi tanggungjawab kita semua, kami siap membantu jika terjadi kebakaran hutan dan lahan. Kami siap bersama-sama, bekerjasama dengan semua pihak dalam mencegah karhutla ini,” tambah Martin Nandung.

Sintang Siap Siaga Karhutlaa

Sementara Kepala Unit KPH Sintang Utara, Anita menjelaskan bahwa Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Pontianak sudah menyampaikan prakiraan cuaca terkait musim kemarau tahun 2020 di Kalimantan Barat yang cenderung basah, yang berarti tahun ini diprakirakan kemaraunya tetap terjadi, namun curah hujannya diprakirakan masih cukup banyak.

“Menurut BMKG musim kemarau pada tahun 2020 tidak seperti tahun sebelumnya, tapi kita harus tetap waspada, dan tindakan preventif harus dilakukan. Dalam mendukung usaha pengendalian kebakaran hutan dan lahan di Kabupaten Sintang, KPH Sintang Utara akan menyiapkan Brigade Dalkarhutla sebanyak 15 orang, mesin pemadam kebakaran sebanyak dua unit, drone sebagai pemantau wilayah kebakaran dilapangan sebanyak dua buah, mobil patroli satu unit, motor patroli lima unit, alat perlengkapan komputer dan operator pengamat titik hotspot,” terang Anita.

“Kalau dilihat dari anggota dan peralatan yang dimiliki, sarana dan prasaran KPH Sintang Utara sangatlah minim, namun saya yakin dengan kerjasama dan sinergitas semua pihak baik pemerintah pusat, pemerintah provinsi, pemerintah kabupaten, swasta dan pelibatan masyarakat secara menyeluruh untuk selalu melaksanakan patroli dan membantu pemadaman maka terjadinya kebakaran hutan dan lahan dapat kita kendalikan,” terang Anita.

“Hutan kalau kita lihat secara fisik hanyalah sebuah tunggakan kayu yang mungkin kita nilai dengan seberapa banyak balok atau paapan yang kita hasilkan. Namun apabila kita nilai dari fungsinya maka nilai sebuah pohon sangatlah besar. Karena hutanlah air kita masih mengalir di musim kemarau, karena hutanlah udara yang kita hirup masih, segar. Karena hutanlah kita masih bisa mendengar merdunya suara burung. Apabila hutan lestari, maka kita sendirilah yang akan menikmati kehidupan yang nyaman dan sehat. Sedangkan apabila lingkungan rusak, hutan hancur maka kita sendiri pulalah yang akan menderita,” tambah Anita.

“Melalui apel ini sekali lagi saya mengimbau seluruh unsur yang hadir, agar secara bersama-sama kita melestarikan hutan dan dapat bekerja lebih keras, cerdas, dan tuntas untuk dapat melakukan kegiatan pemadaman, patroli dan mensosialisasikan seruan/larangan kepada seluruh masyarakat untuk tidak membakar hutan dan lahan, serta upaya-upaya lain yang produktif yang dapat mengurangi dan mencegah terjadinya pembakaran hutan dan lahan,” pesannya. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Wujudkan Kedaulatan Pangan, Pemkab Kubu Raya Percepat Gerakan Tanam Padi

KalbarOnline, Kubu Raya – Pemerintah Kabupaten Kubu Raya menggelar kegiatan Gerakan Tanam Padi (Gertam) 2024…

54 mins ago

Wabup Ketapang Hadiri Anniversary dan Halal Bihalal Generasi Rock Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Wakil Bupati Ketapang, Farhan menghadiri Anniversary 3 tahun sekaligus halal bihalal Generasi…

4 hours ago

Wakili Bupati, Asisten Setda Ketapang Tutup Gebyar Talenta Pendidikan 2024

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Asisten Sekda bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Pemkab Ketapang,…

4 hours ago

Asisten I Setda Ketapang Jadi Inspektur Upacara Peringatan Hari Pendidikan

KalbarOnline, Ketapang - Asisten Sekda Bidang Pemerintahan dan Kesra Pemkab Ketapang, Heryandi menjadi inspektur upacara…

4 hours ago

Mantan Sekda Kalbar M Zeet Assovie Tutup Usia, Pj Gubernur Harisson Sampaikan Duka Mendalam

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) periode 2010 - 2018,…

4 hours ago

Konsul Malaysia Kagumi Tradisi Halal Bihalal di Indonesia

KalbarOnline, Pontianak - Tradisi halal bihalal yang menjadi agenda rutin tahunan setiap bulan Syawal dalam…

4 hours ago