Categories: Pontianak

PAN Resmi Usung Martinus Kajot-Carlos di Pilkada Bengkayang 2020

PAN Resmi Usung Martinus Kajot-Carlos di Pilkada Bengkayang 2020

KalbarOnline, Pontianak – Pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Bengkayang, Martinus Kajot dan Carlos Dja’afara resmi diusung oleh Partai Amanat Nasional (PAN) untuk bertarung di Pilkada Bengkayang 2020. Kepastian itu setelah keduanya menerima surat rekomendasi dukungan yang ditandatangani langsung oleh Ketum PAN, Zulkifli Hasan yang diserahkan oleh Sekretaris DPW PAN Kalbar, Zulfydar Zaidar Mochtar mewakili Ketua DPW PAN Kalbar, Boyman Harun di DPW PAN Kalbar, Senin (17/8/2020).

Zulfydar yang didampingi oleh Wakil Ketua Bidang Pengkaderan DPW PAN, Rudiyanto Sulaiman saat itu mengatakan, dukungan yang diberikan oleh PAN kepada Martinus Kajot-Carlos telah melalui berbagai kajian mendalam.

“Sosok pasangan ini sangat dipercaya oleh masyarakat Bengkayang. Sehingga PAN optimis pasangan Martinus Kajot-Carlos mampu memenangan Pilkada Bengkayang 2020,” ujarnya saat diwawancarai usai penyerahan.

Dalam kesempatan itu, Martinus Kajot-Carlos juga melakukan penandatanganan pakta integrias yang menyatakan komitmennya untuk tidak melakukan tindak pidana korupsi, kolusi dan nepotisme serta pelanggaran hukum lainnya.

Sementara bacalon Bupati Bengkayang, Martinus Kajot mengucap syukur mendapatkan dukungan dari Partai Amanat Nasional. Sampai saat ini sudah ada delapan partai politik yang melabuhkan dukungan ke Martinus Kajot-Carlos. Dengan masuknya PAN dalam koalisi gendut Martinus Kajot-Carlos diyakini Kajot, menjadi satu kekuatan maksimal dalam memenangkan Pilkada Bengkayang 2020.

“Hadirnya PAN sebagai pendukung pasangan Martinus Kajot-Carlos tentu menambah kekuatan dan semangat untuk memenangkan Pilkada Bengkayang 2020 ini,” pungkasnya. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu A. Yani Pontianak yang berlokasi di kawasan…

3 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

5 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

5 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

5 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

5 hours ago

Segini Biaya Pembangunan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani (A. Yani) di Kawasan Gelora Khatulistiwa…

5 hours ago