Categories: Sport

Pembalap KTM Dominasi Latihan Bebas Pertama, Kecepatan Yamaha Jeblok

KalbarOnline.com – Pembalap KTM Pol Espargaro menjadi yang tercepat dalam sesi latihan bebas pertama (FP1) MotoGP Austria di Sirkuit Red Bull Ring, Jumat (14/8).

Persaingan ketat terjadi antara Espargaro dengan pembalap Ducati Andrea Dovizioso terjadi pada sesi ini. Kedua pembalap saling berganti posisi pertama pada tiga menit terakhir.

Espargaro sempat menguasai posisi pertama cukup lama. Namun, Dovizioso yang merupakan juara bertahan MotoGP Austria, mampu mengganggu dominasi Espargaro.

Sementara itu pembalap Jepang dari tim LCR Honda, Takaaki Nagakami sempat menyodok ke atas pada tiga menit terakhir. Namun, Nakagami digeser Dovizioso. Itu sebelum Espargaro memastikan waktu tercepat dengan catatan waktu 1 menit 24,193 detik.

  • Baca Juga: Pengamat MotoGP: KTM Akan Menjadi Favorit di GP Austria

Dovizioso akhirnya berada di posisi kedua, terpaut hanya 0,044 detik di belakang Espargaro. Pembalap Suzuki Ecstar Joan Mir tampil impresif dan berada di posisi ketiga. Sementara itu, Nakagami dan Alex Rins (Suzuki Ecstar) masing-masing ada di ranking keempat dan kelima.

Yamaha terlihat kesulitan pada sesi ini. Pembalap Petronas Yamaha SRT Franco Morbidelli hanya berada di posisi keenam. Pemuncak klasemen sementara MotoGP 2020 yang juga bintang Petronas Yamaha Fabio Quartararo hanya berada di posisi kesepuluh. Sedangkan Maverick Vinales (Yamaha) nangkring di posisi 11. Legenda MotoGP Valentino Rossi cuma menjadi tercepat nomor 13.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

2 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

2 hours ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

2 hours ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

2 hours ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

7 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

17 hours ago