Categories: Teknologi

Layanan Indihome Gangguan Massal, Telkom Masih Cari Penyebabnya

KalbarOnline.com – Layanan internet rumah Telkom, Indihome dikeluhkan gangguan massal oleh penggunanya di Indonesia, yang mencakup wilayah Sumatera, Jakarta, Jogjakarta, dan Sidoarjo pada Kamis (13/8). Terganggunya layanan Indihome secara massal ini bahkan sampai memunculkan trending topik di linimasa Twitter.

Informasi terkait terganggunya layanan Indihome ini banyak disampaikan warganet di Twitter. Kebanyakan dari pengguna mengeluhkan layanan internet mati total secara tiba-tiba sejak Kamis (13/8) pagi, tidak bisa mengakses layanan video dan penurunan kualitas internet lainnya.

Menanggapi keluhan tersebut, pihak Telkom mengamini kalau sejak pagi, terdapat penurunan kualitas layanan internet Indihome di beberapa titik di tanah air. Vice President Corporate Communication Telkom, Arif Prabowo menyatakan, gangguan sempat terjadi beberapa saat, namun kini seluruh layanan telah kembali normal.

“Kami masih mengidentifikasi penyebab gangguan dan akan terus memantau layanan IndiHome secara keseluruhan,” ujar Arif melalui keterangan tertulisnya yang diterima KalbarOnline.com, Kamis (13/8).

Arif menambahkan, atas kejadian ini, Telkom menyampaikan permohonan maaf kepada pelanggan yang terdampak dan merasakan ketidaknyamanan terhadap layanan IndiHome. Dia melanjutkan, saat ini saat ini, gangguan tersebut telah diatasi dan layanan kembali pulih seluruhnya.

Sementara menurut pihak Telkom IndiHome, gangguan terjadi secara nasional sekitar jam 10.20. Perkiraan (gangguan) berlangsung 10 menit dengan beberapa lokasi ada yang melaporkan lebih dari 20 menit meski trafik saat ini dikatakan termonitor mulai normal. “Telkom senantiasa berupaya meningkatkan kualitas layanan demi menghadirkan pengalaman terbaik bagi seluruh pelanggan,” tandas Arif.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

1 hour ago

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

4 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

4 hours ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

4 hours ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

4 hours ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

9 hours ago