Categories: HeadlinesPontianak

Besok Dinkes Kalbar Akan Tes Swab Penumpang Pesawat yang Mendarat di Supadio

Besok Dinkes Kalbar Akan Tes Swab Penumpang Pesawat yang Mendarat di Supadio

Jaga Pintu Masuk dari Penyebaran Covid

KalbarOnline, Pontianak – Dalam rangka mencegah penyebaran virus Covid-19 melalui pintu masuk, Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat melalui Dinas Kesehatan Provinsi Kalbar akan melakukan pemeriksaan sampel swab terhadap para penumpang pesawat yang mendarat di Bandara Internasional Supadio. Hal itu diumumkan oleh Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kalbar, Harisson saat diwawancarai wartawan di Pontianak, Kamis (13/8/2020).

“Mulai besok akan ada pemeriksaan sampel swab. Kami akan mengambil swab dari penumpang-penumpang yang mendarat di Bandara Supadio. Ini dalam rangka kita menjaga pintu-pintu masuk kita, jangan sampai warga kita banyak yang tertular justru dari para pendatang dari daerah luar Kalbar,” ujarnya.

Adapun teknisnya nanti, jelas Harisson, pihaknya akan meminta manifest penerbangan setiap penumpang yang datang.

“Kemudian akan kami ambil secara acak, diambil sekitar 10 persen dari jumlah penumpang di beberapa penerbangan dari luar baik dari Surabaya, Jakarta atau daerah lain. Itu akan kami swabnya lalu akan langsung kami periksa di Laboratorium Untan,” jelasnya.

“Seandainya nanti positif kasus konfirmasi, maka akan langsung kami isolasi baik di Upelkes maupun Rusunawa Nipah Kuning yang disiapkan oleh Pemerintah Kota Pontianak,” tandasnya. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kapolda Kalbar Dorong Pemprov Tiru Singapura, Gelar Event Internasional 

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat, Irjen Pol Pipit Rismanto dorong Pemerintah Provinsi Kalbar untuk…

2 hours ago

Tunaikan Salat Id di Mujahidin, Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat Kalbar Teladani Nabi Ibrahim

KalbarOnline.com - Ribuan masyarakat muslim di Provinsi Kalimantan Barat memadati halaman Masjid Raya Mujahidin Pontianak…

9 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Rapat Pimpinan BKOW Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson membuka Rapat Pimpinan Badan Kerjasama Organisasi…

9 hours ago

Pj Gubernur Harisson Hadiri Rakornas Pengendalian Inflasi 2024 bersama Presiden Joko Widodo

KalbarOnline, Jakarta – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian…

10 hours ago

Wujudkan Iklim Demokrasi Lebih Baik, Pemprov Kalsel Apresiasi PLN Gelar UKW PWI Se-Kalimantan

KalbarOnline, Kalsel - PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan…

10 hours ago

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

20 hours ago