Categories: Ketapang

Bupati Martin Ingatkan Kades Gunakan ADD Untuk Kemanfaatan Masyarakat

Bupati Martin Ingatkan Kades Gunakan ADD Untuk Kemanfaatan Masyarakat

KalbarOnline, Ketapang – Bupati Ketapang, Martin Rantan resmi melantik dan mengambil sumpah Kepala Desa Suka Mulya, Kecamatan Sungai Melayu Rayak, Sabtu (8/8/2020).

Bupati menekankan, usai seremonial pelantikan, kades harus segera bekerja sesuai tupoksi, sesuai dengan tugas dan wewenang yang telah diamanahkan. Bupati menegaskan, dalam melaksanakan tugas, kades harus mengedepankan  transparansi, akuntabilitas dan sinergisitas.

Dikatakan Bupati, Kepala Desa harus senantiasa meningkatkan pengetahuan dan pemahaman dalam melaksanakan tugas pokok dan tanggung jawab serta memimpin dan mengelola keuangan desa dengan sebaik-baiknya.

“Jalin kerjasama yang baik dengan perangkat yang sudah ada di desa dan lakukan pembagian tugas sesuai tugas dan fungsi masing-masing perangkat,” kata Martin.

Lebih lanjut, Kades juga harus mempercepat langkah untuk menyusun rancangan peraturan daerah tentang rencana kerja pemerintah desa tahun anggaran 2021, perdes harus dibahas dengan DPD. Bupati mengingatkan, agar dana desa yang dikelola oleh para kades terkontrol demi untuk kemanfaatan masyarakat yang sebesar-besarnya.

“Dana Desa harus digunakan untuk kepentingan masyarakat yang sebesar-besarnya, untuk peningkatan kualitas hidup, peningkatan kesejahteraan, penanggulangan kemiskinan dan peningkatan pelayanan publik termasuk diantaranya pencegahan dan penanggulangan pandemi Covid-19,” terang Bupati.

Orang nomor wahid di Bumi Ale-Ale ini menambahkan, di masa new normal, Kades dan seluruh unsur masyarakat diminta untuk tetap dapat produktif dan kedepankan protokol kesehatan.

“Masyarakat tetap menjalankan aktivitas ekonomi dan sosial, namun tetap mengedepankan protokol kesehatan,” kata Bupati.

Pada kesempatan itu, Bupati juga meminta kepada seluruh masyarakat dan DPD Ketapang mendukung Kepala Desa Suka Mulya yang baru dilantik agar pemerintah desa dapat berjalan lancar.

Sedangkan untuk Kades, ditegaskan Bupati agar patuh aturan dan menghindari perbuatan yang melanggar norma agama kesusilaan keagamaan serta normal hukum yang berlaku.

“Kades dituntut dapat menjadi figur yang baik bagi masyarakat,” jelas Bupati.

Terkait dengan musim politik, pemilukada yang akan terjadi di Ketapang beberapa bulan ke depan, Bupati mengingatkan agar seluruh elemen masyarakat jaga kondusifitas.

“Jelang dilaksanakan Pilkada serentak, saya minta kepada seluruh Kepala Desa, DPD dan unsur masyarakat yang ada di desa untuk senantiasa menjaga suasana harmonis dan kondusif yang saat ini terjaga baik, sehingga Pilkada dapat berjalan lancar, aman dan terkendali,” pungkas Bupati. (Adi LC/Humpro Ketapang)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: Ketapang

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

10 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

10 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

12 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

12 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

14 hours ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

14 hours ago