Categories: Otomotif

Gairahkan Pasar Otomotif Suzuki Berikan Kemudahan Bawa Pulang Mobil

KalbarOnline.com – Salah satu strategi menggairahkan pasar otomotif Tanah Air di tengah pandemi covid-19, merek Suzuki khususnya roda empat memberikan penawaran menarik. Ya, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) sengaja mengambil momen saat ulang tahun Republik Indonesia ke-75 sekaligus memperingati 50 tahun kiprah Suzuki di Tanah Air.

Banyak promosi yang diberikan, bagi Anda yang berencana membeli mobil, program dari Suzuki layak menjadi pertimbangan. Selama Agustus 2020 dalam program Midyear Festival ada 7 model mobil Suzuki ikut serta dalam program ini.

Setiap pembelian salah satu dari ke-7 model tersebut, konsumen berhak mendapatkan hadiah langsung disamping program pilihan lainnya seperti DP dan bunga rendah serta paket cicilan menarik. Ini juga kesempatan Suzuki untuk mendongkrak penjualan di tengah pandemi.

Menurut Donny Saputra, 4W Marketing Director PT SIS dalam keterangan resminya, Jumat (7/8), tahun ini Indonesia dan Suzuki sama-sama memperingati ulang tahun yang istimewa. Indonesia berumur 3/4 abad, sementara Suzuki sudah setengah abad hadir di Indonesia.

“Di momen ini, kami ingin memberikan kado yang juga istimewa untuk konsumen setia Suzuki berupa promo hadiah langsung seperti gadget keren, emas, atau sepeda motor. Selain itu, konsumen juga masih bisa mengikuti program lain mulai dari bunga 0%, DP rendah, sampai cicilan yang ringan,” terang Donny.

Dalam pembelian XL7, konsumen bisa langsung membawa pulang iPhone 11 64 GB atau iPad Pro Gen 3 wifi + cell 64 GB tergantung tipe mobil. Konsumen juga bisa mendapatkan paket bunga ringan dan test drive berhadiah.

Sedangkan untuk All New Ertiga semua tipe, hadiah langsungnya berupa Macbook 12 inchi 256 GB dan program pilihan berupa paket bunga ringan. Bahkan untuk pembelian XL7 dan All New Ertiga selama Agustus, Suzuki memberikan asuransi gratis selama 1 tahun.

Sementara bagi pembeli Karimun Wagon R tipe GL, konsumen berhak mendapatkan hadiah langsung Sony Smart LED TV 4K Ultra HD 43 inchi. Untuk New Baleno semua tipe, hadiah yang disiapkan adalah iPhone XS Max 64 GB. Sedangkan konsumen yang membeli New Ignis tipe apa saja, akan langsung menerima logam mulia dan ada pilihan program angsuran ringan.

Begitupun dengan model lainnya, yaitu SX4 S-Cross, konsumen bisa langsung membawa pulang Sony Smart LED TV 4K Ultra HD 55 inchi dan ada pilihan program angsuran ringan atau bunga 0%.

Terakhir, Suzuki juga memberikan kado istimewa untuk para pelaku usaha yang menggunakan New Carry Pick Up. Suzuki menyiapkan promo paket cicilan ringan dan DP rendah untuk pembelian New Carry Pick-Up. Tak hanya itu, konsumen juga berkesempatan mendapatkan hadiah langsung sepeda motor All New Satria F150 atau GSX-S150 Keyless tergantung tipe mobil. Bila tertarik langsung saja datang ke diler Suzuki terdekat atau mengunjungi website dan media sosial resmi Suzuki.

“Kami harap dapat memberikan semangat bagi konsumen dalam menjalani adaptasi kebiasaan baru, seperti semangat para pahlawan memerdekakan Indonesia dahulu. Usia 50 tahun menjadi momentum bagi kami untuk terus fokus berkontribusi menyediakan produk-produk berkualitas, sesuai kebutuhan, dan bermanfaat bagi konsumen,” tutup Donny.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline
Tags: Promo Suzuki

Recent Posts

Lutfi Al Mutahar Optimis Jadi Calon yang Diusung PAN di Pilwako Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Lutfi Al Mutahar meyakini kalau dirinyalah yang akan diusung oleh Partai Amanat…

12 hours ago

Pemkab Kapuas Hulu Raih WTP ke 7 dari BPK RI Perwakilan Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu kembali mendapatkan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari…

12 hours ago

Sinergi Semua Elemen, KPU Kayong Utara Sosialisasi Tahapan Pilkada 2024

KalbarOnline, Kayong Utara - Komisi Pemilihan Umum (KPU) menggelar sosialisasi tahapan pemilihan kepala daerah (pilkada)…

12 hours ago

Kembalikan Berkas Pencalonan, Sutarmidji Harap Nasdem Bisa Seperti di Periode Lalu

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalbar, Sutarmidji melakukan pengembalian berkas sebagai calon Gubernur Kalbar ke…

12 hours ago

Di PEVS 2024, Dirut PLN Paparkan ke Presiden Jokowi Soal Kesiapan Ekosistem Kendaraan Listrik Tanah Air

KalbarOnline, Jakarta - Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) mengunjungi booth PT PLN (Persero) dalam…

12 hours ago

Ditanya Peluang Kembali Berpasangan dengan Sutarmidji, Norsan Bantah Abu-abu

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Wakil Gubernur Kalbar, Ria Norsan kembali ditanya soal peluangnya kembali berpasangan…

13 hours ago