Categories: Sekadau

Serap Aspirasi, Bacabup Aron Ngopi Darat Dengan Tokoh Masyarakat Sekadau

Bacabup Aron Ngopi Darat Dengan Tokoh Masyarakat Sekadau

KalbarOnline, Sekadau – Bakal calon Bupati Sekadau, Aron menyerap aspirasi masyarakat melalui kopi darat di Warung Kopi Dara tepian Sungai Kapuas bersama sejumlah tokoh masyarakat Sekadau dan sejumlah pemuda di Pasar Sekadau, Kamis (6/8/2020).

Hal itu dilakukan bacalon Bupati yang berpasangan dengan Subandrio sebagai bacalon Wakil Bupati itu untuk menampung berbagai keluhan masyarakat. Suasana kekeluargaan tergambar. Sifat sederhana yang dimiliki Aron melengkapi kedekatan dengan masyarakat.

Salah satu tokoh masyarakat Sekadau, Haji Juber atau yang dikenal dengan Ayi Juber mendoakan niat baik hati dilancarkan untuk mensejahterakan masyarakat Sekadau.

“Mudah-mudahan dilancarkanlah,” ujarnya Ayi Juber.

Sementara Bacalon Bupati Sekadau, Aron menyampaikan bahwa langkah yang dilakukan itu dalam rangka mendengarkan aspirasi dari masyarakat.

“Sehingga kesempatan kesempatan ini perlu digunakan dengan baik oleh masyarakat untuk menyampaikan aspirasi dan unek-uneknya. Sehingga apa yang menjadi keluhan dari masyarakat yang bisa menjadi program yang kita perjuangkan,” ujarnya.

Ia menegaskan, jika dirinya bersama Subandrio diberi kepercayaan oleh masyarakat, ia memastikan akan memberikan perhatian lebih kepada pembangunan di Sekadau, namun diharapkan bantuan kerjasama masyarakat pada 9 Desember nanti dalam memilih.

“Karena orientasi pembangunan kita adalah pembangunan untuk Sekadau yang pembaruan,” tukasnya.

Aron menyatakan kesiapannya untuk membangun Kabupaten Sekadau di semua lini dan bidang demi kesejahteraan masyarakat Bumi Lawangkuari.

“Hal itu tentu tidak terlepas dari dukungan masyarakat Kabupaten Sekadau,” tandasnya. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: Sekadau

Recent Posts

Lutfi Al Mutahar Optimis Jadi Calon yang Diusung PAN di Pilwako Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Lutfi Al Mutahar meyakini kalau dirinyalah yang akan diusung oleh Partai Amanat…

5 hours ago

Pemkab Kapuas Hulu Raih WTP ke 7 dari BPK RI Perwakilan Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu kembali mendapatkan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari…

6 hours ago

Sinergi Semua Elemen, KPU Kayong Utara Sosialisasi Tahapan Pilkada 2024

KalbarOnline, Kayong Utara - Komisi Pemilihan Umum (KPU) menggelar sosialisasi tahapan pemilihan kepala daerah (pilkada)…

6 hours ago

Kembalikan Berkas Pencalonan, Sutarmidji Harap Nasdem Bisa Seperti di Periode Lalu

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalbar, Sutarmidji melakukan pengembalian berkas sebagai calon Gubernur Kalbar ke…

6 hours ago

Di PEVS 2024, Dirut PLN Paparkan ke Presiden Jokowi Soal Kesiapan Ekosistem Kendaraan Listrik Tanah Air

KalbarOnline, Jakarta - Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) mengunjungi booth PT PLN (Persero) dalam…

6 hours ago

Ditanya Peluang Kembali Berpasangan dengan Sutarmidji, Norsan Bantah Abu-abu

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Wakil Gubernur Kalbar, Ria Norsan kembali ditanya soal peluangnya kembali berpasangan…

6 hours ago