Categories: Nasional

Sebar Informasi Menyesatkan, DPR Minta Anji dan Hadi Pranoto Dihukum

KalbarOnline.com – Konten video kontroversial musisi Anji dan Hadi Pranoto masih terus diperbincangkan publik, termasuk di instansi pemerintahan. Anggota Komisi IX DPR, Nabil Haroen mengatakan aparat kepolisian perlu bergerak memeriksa Anji dan Hadi Pranoto karena keduanya dinilai telah menyesatkan publik.

“Harus ada tindakan tegas dari pemerintah dan aparat keamanan untuk memberikan teguran dan punishment atas penyesatan informasi publik. Hadi Pranoto telah menyesatkan publik, dan dampaknya besar,” ujar Nabil Haroen kepada KalbarOnline.com, Rabu (5/8).

Politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) itu juga meminta Anji segera diperiksa pihak kepolisian karena mengeluarkan video yang membuat publik memercayai klaim Hadi Pranoto.

“Anji selaku pemilik channel YouTube juga harus diberi teguran dan bahkan hukuman jika terbukti melanggar hukum dan merugikan negara dalam penyesatan informasi,” ‎tegasnya.

Nabil juga mengatakan bahwa para warganet juga harus terus kritis dengan informasi yang dirasa tidak benar. “Warga yang sadar literasi digital, harus speak up. Kita harus berani bicara. Gunakan media sosial untuk berbagi inspirasi, sekaligus juga membentengi informasi negatif, atau berbagai macam hoax,” ungkapnya.

Diketahui, Hadi Pranoto menjadi sorotan setelah muncul sebagai narasumber yang diwawancarai penyanyi Anji. Anji menyebut Hadi sebagai profesor dan ahli mikrobiologi.

Dalam video itu, Hadi Pranoto mengklaim telah menemukan obat atau herbal antibodi Covid-19. Hadi mengklaim sudah menyembuhkan banyak orang dengan obat ciptaannya itu. Hadi Pranoto pun mengaku sudah menyalurkan obatnya ke Rumah Sakit Darurat Wisma Atlet.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Sekda Ketapang Buka Kegiatan Gelar Talenta Pendidikan Tahun 2024

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati, Sekretaris Daerah Kabupaten Ketapang, Alexander Wilyo membuka Gelar Talenta Pendidikan…

3 hours ago

Pj Bupati Kamaruzaman dan Sekda Yusran Antusias Saksikan Semifinal Indonesia Versus Uzbekistan

KalbarOnline, Kubu Raya - Pemerintah Kabupaten Kubu Raya menggelar nonton bareng (nobar) laga semifinal Piala…

10 hours ago

Optimalkan Pelayanan, Kamaruzaman Teken Kerja Sama dengan Enam Instansi Sekaligus

KalbarOnline, Kubu Raya – Penjabat (Pj) Bupati Kubu Raya, Syarif Kamaruzaman menandatangani kesepakatan bersama dan…

10 hours ago

Warga Padati Halaman Polresta Pontianak, Nobar Indonesia Versus Uzbekistan

KalbarOnline, Pontianak - Ribuan warga Kota Pontianak memadati halaman Polresta Pontianak untuk nonton bareng (nobar)…

17 hours ago

Ribuan Penari Meriahkan Kalbar Menari 2024 di Pendopo Gubernur

KalbarOnline, Pontianak - “Serentak Menari, Bergerak Bahagiakan Bumi” menjadi tema yang diambil dalam peringatan Hari…

17 hours ago

1.085 Atlet Pelajar Siap Berlaga di Popda Kota Pontianak 2024

KalbarOnline, Pontianak – Sebanyak 1.085 atlet pelajar SMP dan SMA se-Kota Pontianak siap berlaga pada…

18 hours ago