Categories: Internasional

David Beckham Mau Perluas Rumah, Tetangga Marah

KalbarOnline.com – Mantan pesepak bola Inggris David Beckham sedang mengerjakan proyek perluasan rumahnya. Sayangnya, proyek perluasan rumah senilai Rp 108 miliar itu terganjal izin dari tetangganya yang tak setuju dengan modernisasi komplek tersebut.

Dilansir dari Daily Star, Selasa (4/8), rencana David Beckham ini memicu kemarahan tetangganya. Lingkungan meminta perluasan proyek rumah tersebut untuk berhenti.

Rencananya, rumah Beckham akan dilengkapi terowongan bawah tanah dan gudang anggur. Rumah tersebut terletak di daerah perbukitan Cotswolds, sebelah barat daya Inggris. Mereka juga mengajukan rencana untuk membuat kolam berbentuk hati.

Seorang penduduk setempat mengecam pasangan terkenal itu karena mencoba membawa suasana kota ke pedesaan. Salah seorang tetangga bernama Michael Douglas mengungkapkan rasa keberatannya tersebut.

“Apa yang tampaknya mereka inginkan adalah membawa suasana kota ke pedesaan. Fakta bahwa keluarga Beckham menggali tanah untuk pembangunan kolam mengubah seluruh lanskap area ladang,” tambahnya.

Rumah Beckham sendiri bertetangga dengan tempat peristirahatan Soho Farmhouse yang merupakan tempat liburan pedesaan yang populer untuk para selebriti. Para tetangga merasa bahwa perluasan rumah tersebut sama saja bakal mengganggu ruang publik.

“Seandainya mereka menginginkan lebih banyak privasi, mengapa membeli lumbung begitu dekat dengan jalur publik. Saya percaya departemen perencanaan perlu membuat batasan dan menolak perencanaan baru ini,” kata Dauglas.

Dewan Distrik Oxfordshire Barat sekarang sedang menampung semua tanggapan publik dan mempertimbangkan apakah akan memberikan izin perencanaan dalam beberapa minggu ke depan.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

9 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

12 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

13 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

13 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

13 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

14 hours ago