Categories: Internasional

Maskapai Taiwan Tawarkan Tiket Berlibur ke “Luar Negeri” Kala Pandemi

KalbarOnline.com – Ini bisa jadi solusi bagi mereka yang sudah ngebet menggunakan paspor untuk bepergian selama pandemi Covid-19. Baru-baru ini beberapa maskapai di Taiwan memiliki ide untuk memuaskan dahaga penduduk yang rindu bertualang naik pesawat terbang.

Bandara Internasional Taoyuan menawarkan tiket perjalanan ke Jepang. Tapi, para penumpang tidak turun. Mereka tetap berada di dalam pesawat dan hanya berputar di atas Negeri Sakura tersebut.

Dilansir South China Morning Post, penerbangan itu dijadwalkan pada 8 Agustus dengan EVA Air A330. Pesawat akan lepas landas dari Bandara Internasional Taoyuan, memutari Kepulauan Ryukyu, Jepang, dan kembali ke Taiwan. Penerbangan akan memakan waktu 2 jam 45 menit.

Untuk kelas ekonomi, tiket dihargai TWD 5.288 atau setara Rp 2,6 juta. Sementara itu, kelas bisnis TWD 6.288 atau Rp 3,14 juta. Penumpang akan mendapatkan makan standar penerbangan dan bisa membeli barang-barang bebas pajak di atas pesawat.

China Airlines milik Taiwan menawarkan hal serupa pada 8 dan 15 Agustus. Harganya TWD 6.000 (Rp 2,99 juta) untuk satu orang dewasa dan satu anak-anak. Khusus anak-anak boleh ikut tur ke kabin pilot. Mereka juga akan diberi hadiah.

Juli lalu Bandara Songshan di Taipei juga menawarkan tur keliling bandara dan naik pesawat. Tapi, pesawatnya tidak lepas landas. Ide itu juga ditiru Bandara Internasional Taoyuan. Biaya untuk tur tanpa terbang tersebut lebih murah, hanya TWD 1.000 (Rp 500 ribu). Peminatnya mencapai ribuan orang. Sebanyak 4.100 slot ludes dalam dua hari.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Tutup TMMD ke-120 di Ketapang, Irdam XII/Tpr Harap Kerja Sama TNI dan Pemda Terus Berlanjut

KalbarOnline, Ketapang – Irdam XII/Tpr, Brigjen TNI Febriel Buyung Sikumbang menutup secara resmi TNI Manunggal…

5 hours ago

Gerebek Rumah Pengedar Narkotika, Polsek Sandai Ringkus Dua Pelaku dan Barang Bukti Sabu

KalbarOnline, Ketapang - Dalam upaya memberantas peredaran narkoba di wilayah hukumnya, Polsek Sandai berhasil mengungkap…

5 hours ago

Penutupan TMMD ke-120 Desa Mayak, Sekda Sebut Program Ini Banyak Membantu Masyarakat

KalbarOnline, Ketapang - Sekretaris Daerah (Sekda) Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri upacara penutupan TNI Manunggal Membangun…

5 hours ago

WNA Tiongkok Lakukan Penambangan Ilegal, Kanwil Kalbar Tingkatkan Timpora bersama Aparat Terkait

KalbarOnline, Ketapang - Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Barat meminta jajaran Imigrasi kelas II…

5 hours ago

Asuransi All Risk Terbaik Lindungi Mobil dari Berbagai Risiko Saat Berkendara

KalbarOnline.com – Melindungi mobil dari berbagai risiko adalah langkah bijak untuk Anda lakukan sebagai pemilik…

17 hours ago

Wujudkan Smart City di IKN, PLN Siapkan Jaringan Listrik Terintegrasi Layanan Teknologi Digital

KalbarOnline, Kaltim - PLN (Persero) resmi membangun PLN Hub yang akan menjadi episentrum ekosistem transisi…

23 hours ago