Categories: Ketapang

Bupati Ketapang Letakkan Batu Pertama Pembangunan Gereja Paroki Maria Ratu Pencinta Damai Air Upas

Bupati Ketapang Letakkan Batu Pertama Pembangunan Gereja Paroki Maria Ratu Pencinta Damai Air Upas

KalbarOnline, Ketapang – Bupati Ketapang, Martin Rantan bersama Sekretaris Daerah Ketapang, Farhan secara resmi meletakkan batu pertama pembangunan Gereja Paroki Maria Ratu Pencinta Damai Air Upas, Minggu (26/7/2020). Peletakan batu pertama tersebut sebagai pertanda secara resmi dimulainya pembangunan rumah ibadah tersebut.

Hadirnya Pemkab Ketapang melalui Bupati Ketapang dan Sekda Ketapang selaku Pengguna Anggaran di Setda Kabupaten Ketapang pada acara itu merupakan bentuk dukungan penuh Pemerintah Kabupaten Ketapang terhadap pengembangan umat melalui pembangunan rumah ibadah di Ketapang.

Selain melakukan peletakan batu pertama gereja, Bupati Martin dan Sekda Farhan juga melakukan  penandatanganan Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD) untuk sejumlah gereja di Kecamatan Air Upas dan Kecamatan Manis Mata.

Pada kesempatan itu, bupati berharap seluruh masyarakat tetap mempertahankan kerukunan. Tak hanya kerukunan umat seagama, namun juga antar umat beragama atau umat beragama dengan pemerintah.

“Disini ada pak ustadz, ada uskup, ada pastor, ini membuktikan telah terjalinnya kerukunan. Mari kita tetap rukun demi kemajuan daerah,” ujar Martin.

Sementara Sekda Ketapang, Farhan mengatakan, Pemkab Ketapang saat ini telah memberikan dana hibah untuk pembangunan Gereja Paroki Maria Ratu Pencinta Damai Air Upas.

Sekda berharap, hibah yang dikucurkan dapat menjadi stimulan dalam pembangunan rumah ibadah tersebut. Sekda juga berharap, masyarakat juga ikut membantu dengan bergotong royong agar rumah ibadah ini segera rampung.

“Kami berharap ketika gereja ini selesai dibangun, semakin ramai jemaatnya untuk beribadah,” pungkasnya.

Sementara Uskup Ketapang, Mgr. Pius Riana Prapdi yang turut hadir, mengucapkan terima kasih kepada Pemkab Ketapang yang telah membekali dana hibah guna pembangunan gereja ini. Ia juga menyampaikannya terimakasih kepada semua pihak atas peran dan bantuan dalam pembangunan gereja tersebut.

“Perkenankan saya menghaturkan terima kasih kepada pemerintah daerah melalui Bapak Martin Rantan dan Sekda Ketapang yang telah menghibahkan dana untuk pembangunan gereja ini,” tuturnya.

Menurutnya, ini bukti kerjasama yang sangat baik antara pemerintah dan gereja dan tempat ibadah lain yang mendapat bantuan yang sama.

“Semoga semua ini menjadi penanda kita terus berkembang, terus mengupayakan kebaikan bersama yang dimulai dengan terwujudnya pembangunan tempat-tempat  ibadah,” harap Romo Pius. (Adi LC/Humpro Ketapang)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: Ketapang

Recent Posts

Terpilih Aklamasi, Daniel Tangkau Lanjut Pimpin Ikadin Kalbar 2024 – 2028

KalbarOnline, Pontianak – Daniel Edward Tangkau kembali terpilih sebagai Ketua Ikatan Advokat Indonesia (Ikadin) Provinsi…

1 hour ago

Ramai-ramai Kritik Hasyim Asy’ari, Statemen Anggota Dewan Boleh Nyalon Pilkada Bisa Jadi Problem Demokrasi dan Konstitusional

KalbarOnline, Nasional - Perkumpulan untuk Pemilu dan Demokrasi (Perludem) mengkritik argumentasi Ketua KPU RI, Hasyim…

2 hours ago

Link Berita Soal Laporan Korupsi ke Kejati Kalbar Mendadak Hilang, Muncul Kode 404

KalbarOnline, Pontianak - Belakangan ini publik dihebohkan dengan laporan dugaan korupsi program Bantuan Stimulan Perumahan…

19 hours ago

Pelajar SMKN 01 Sintang Jawab Tantangan Rita, Buat Mobil Listrik Dalam 30 Hari

KalbarOnline, Pontianak - Pelajar SMK Negeri 1 Sintang Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) berhasil merakit sebuah…

19 hours ago

Windy Sebut Gawai Dayak Sangat Potensial Masuk ke Kalender Event Nusantara Kemenparekraf

KalbarOnline, Pontianak - Salah satu event wisata budaya yang digelar setiap tahun di Rumah Radakng,…

21 hours ago

Gawai Dayak di Pontianak Tahun Ini Akan Ada Karnaval Air

KalbarOnline, Pontianak - Pekan Gawai Dayak ke-XXXVIII Tahun 2024 Kalimantan Barat akan digelar pada 20…

21 hours ago