Categories: Nasional

Beri Bingkisan, Ini Pesan Mengharukan Wagub Sulsel ke Tim Medis

KalbarOnline.com, MAKASSAR — Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman menyalurkan bantuan kepada para tenaga medis, Sabtu (28/3/2020).

Bingkisan yang dikemas dalam tas plastik itu berjumlah 200 paket. Masing-masing 100 paket, kepada RS Unhas dan RSUP Dr. Wahidin Sudirohusodo.

Kedua rumah sakit itu, merupakan rujukan untuk pasien virus corona (Covid-19).

Dalam paket itu berisi paket gizi tambahan yang diperuntukkan bagi tenaga medis. Serta ada sepucuk surat di dalamnya. Salah satu sudutnya berlogo Pemprov Sulsel.

“Bismillah, semangat tim medis. Anda adalah tim terbaik yang kami miliki. Tim terdepan kebanggaanku!!,” pesan Andi Sudirman Sulaiman sebagaimana tertulis di bingkisan.

Salah satu perawat, Risna yang menerima bingkisan itu pun mengaku senang. “Belum lebaran sudah dapat parcel. Semoga saya masih diberikan kesempatan menyambut bulan suci Ramadan tahun ini. Terima kasih Pak Wagub paketnya,” ujarnya.

Rencananya, bantuan paket gizi untuk tim medis pun akan dilakukan setiap pekannya. Terutama, di rumah sakit rujukan penanganan pasien Covid-19. Seperti RS Sayang Rakyat dan RS Dadi. (Mirsan)

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Diduga Korupsi, Polres Kapuas Hulu Tahan Oknum Kades Berinisial FKM

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Unit Tindak Pidana Korupsi Sat Reskrim Polres Kapuas Hulu menahan Kepala…

8 mins ago

Sepanjang Januari – April 2024, Bea Cukai Kalbar Sita 2,9 Juta Rokok Ilegal

KalbarOnline, Pontianak - Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Bea dan Cukai Kalimantan Barat menggelar konferensi pers…

25 mins ago

Bungkus Sabu Dalam Plastik Teh, Pria di Sanggau Diamankan Petugas

KalbarOnline, Sanggau – Seorang pemuda berinisial JA di Sanggau, Kalbar, diamankan petugas Bea Cukai usai…

26 mins ago

Santriwati di Riau Nyaris Dicabuli Pengemudi Sampan Saat Pulang dari Pondok

KalbarOnline, Riau - Beredar di media sosial sebuah video seorang santriwati di Riau dalam kondisi…

28 mins ago

Rokidi Duduki Jabatan Penting di Kepengurusan LPTQ Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Direktur Utama Bank Kalbar, Rokidi menduduki jabatan penting di kepengurusan Lembaga Pengembangan…

4 hours ago

Pj Gubernur Harisson Harapkan HMI Kuat Secara Intelektual dan Mandiri Secara Finansial

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri kegiatan pelantikan pengurus Badan Koordinasi (Badko)…

19 hours ago