Categories: Ketapang

Update Covid-19 di Ketapang, Jumlah PDP Bertambah Jadi 4 Orang

KalbarOnline, Ketapang – Jumlah kasus orang dalam pemantauan (ODP) virus corona (Covid-19) terus bertambah di Kabupaten Ketapang dari jumlah sebelumnya 48 orang, saat ini telah menjadi 60 orang. Namun dari angka tersebut, 2 orang ODP telah berubah status.

Sementara untuk pasien dalam pengawasan (PDP) terdapat penambahan satu orang dari jumlah sebelumnya tiga orang menjadi empat PDP yang saat ini menjalani perawatan di ruang isolasi RSUD dr Agoesdjam Ketapang, Sabtu (28/3/2020).

Juru Bicara Gugus Tugas Posko Penanggulangan Covid 19 Kabupaten Ketapang, Rustami mengatakan, satu orang PDP yang baru ini merupakan seorang balita berjenis kelamin perempuan berusia satu tahun.

“Hari ini bertambah satu orang PDP yang sedang ditangani oleh tim medis di ruang isolasi rumah sakit,” katanya saat dikonfirmasi KalbarOnline, Sabtu (28/3/2020).

Balita yang berstatus PDP itu berasal dari Kecamatan Delta Pawan. Rustami mengungkapkan, pasien ini melakukan kontak langsung dengan keluarganya yang baru pulang berkunjung dari Pontianak.

“Pasien ini sebelumnya sempat digendong oleh keluarganya, yang merupakan orang dengan berstatus ODP,” ungkapnya.

Selain itu, Rustami juga mengimbau kepada masyarakat yang baru tiba di Ketapang dari kunjungan ke daerah yang telah terdapat penularan Covid-19 untuk berperan aktif melapor ke Posko covid-19 Di Dinas Kesehatan Kabupaten Ketapang.

“Kita minta untuk melapor, agar kita bisa memantau perkembangannya. Bagi yang susah melapor harap melakukan jangan keluar kemana-mana. Lakukan isolasi rumah,” tandasnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

4 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

4 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

4 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

5 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

9 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

12 hours ago