Categories: Ketapang

Pemkab Ketapang Siapkan Gedung Eks Akper Ketapang Jadi Ruang Isolasi Covid-19

KalbarOnline, Ketapang – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang saat ini telah menyiapkan ruang isolasi bagi pasien baik pasien dalam pengawasan (PDP) maupun pasien positif Covid-19 di RSUD Agoesdjam Ketapang yang merupakan satu di antara rumah sakit rujukan penanganan pasien Covid-19 di Kalbar.

Di ruang isolasi RSUD Agoesdjam Ketapang sendiri direncanakan akan disiapkan 25 tempat tidur yang akan digunakan bagi pasien Covid-19. Selain itu juga telah disiapkan tenaga medis yang siap bekerja melayani.

Ketua Gugus Tugas Penanggulangan Covid-19 Kabupaten Ketapang, Farhan mengatakan, nanti sewaktu-waktu ruang isolasi di RSUD Agoesdjam tidak mampu menampung pasien, pihaknya merencakan Gedung Diklat Ketapang atau eks Gedung Akper Pemda Ketapang untuk dijadikan ruang isolasi bagi pasien Covid-19.

“Kami akan melakukan peninjuan gedung eks Akper Ketapang yang hari ini jadikan gedung Diklat Pemerintah Kabupaten Ketapang. Apabila di sana dimungkinkan, itu adalah tempat isolasi juga yang akan kita rujuk apabila Rumah Sakit Agoesdjam tidak mencukupi,” katanya, Selasa (24/3/2020).

Selain itu, Pemkab Ketapang juga telah menjalin kerjasama dengan Rumah Sakit Fatimah Ketapang untuk menangani kasus Covid-19. Tujuannya untuk mengantisipasi terjadinya lonjakan pasien di RSUD Agoesdjam Ketapang.

“Jadi bila pasien, katakanlah pasien umum ramai di RSUD Agoesdjam, maka sementara waktu dirujuk atau dipindahkan ke RS Fatima. Demikian juga dengan RS Swasta lain yang ada di Ketapang. Ini dilakukan guna memenuhi standar operasional prosedur penanganan Covid-19,” tandasnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Soedarso Pontianak Bersiap Terapkan KRIS, Layanan Baru Pengganti Kelas BPJS Kesehatan

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Indonesia akan memulai kebijakan Kelas Rawat Inap Standar (KRIS) secara menyeluruh…

3 hours ago

Pedomani Amanat Pangdam XII, Dandim Putussibau Beri Arahan Jamdan ke Prajurit

KalbarOnline, Putussibau - Dandim 1206/Putussibau, Letkol Inf Nasli  memberikan jam komandan (jamdan) kepada prajurit maupun…

8 hours ago

Program Krisan dan Gertam Cabai TP PKK Kalbar Sabet Penghargaan Tingkat Nasional

KalbarOnline, Surakarta - TP PKK Provinsi Kalimantan Barat berhasil menorehkan prestasi di tingkat nasional, di…

8 hours ago

Sutarmidji Kantongi Rekomendasi PAN Untuk Pilkada Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji menerima rekomendasi resmi dari Partai Amanat Nasional…

9 hours ago

Peduli Dunia Pendidikan, Iriana Jokowi Beri Penghargaan ke Jubaidah

KalbarOnline, Solo - Jubaidah, seorang ibu rumah tangga di Kalbar yang menghabiskan sebagian waktunya untuk…

11 hours ago

Obat Anti Hipertensi Harus Tetap Diminum Seumur Hidup

KalbarOnline, Pontianak – Hari Hipertensi Sedunia diperingati setiap tanggal 17 Mei setiap tahunnya. Hari ini…

13 hours ago