Categories: Ketapang

Update Covid-19 di Ketapang, Jumlah ODP Bertambah Jadi 24 Orang

KalbarOnline, Ketapang – Jumlah kasus orang dalam pemantauan (ODP) Covid-19 terus bertambah di Kabupaten Ketapang. Dari jumlah sebelumnya terdapat 17 orang, saat ini telah bertambah 7 orang. Sehingga total jumlah ODP Covid-19 di Ketapang menjadi 24 orang.

Juru Bicara Gugus Tugas Posko Penanggulangan Covid-19 Kabupaten Ketapang, Rustami mengatakan, 7 ODP tersebut berasal Kevama Delta Pawan, Muara Pawan, Air Upas dan Sandai.

“Hari ini total ODP di Ketapang sebanyak 24 orang bertambah 7 orang,” katanya, Rabu (25/3/2020).

Rustami menyebutkan, 7 orang ODP yang baru ini berdasarkan hasil penelusurannya, mereka baru saja pulang berkunjung dari daerah Pontianak, Surabaya dan Bogor. Mereka saat ini menjalani isolasi.

“Terdiri dari 4 orang laki-laki usia 22, 18, 53 dan 45 tahun, serta 3 orang Perempuan usia 22, 36 dan 23 tahun,” ungkapnya.

Selain itu, Rustami yang juga merupakan Kadis Kesehatan Kabupaten Ketapang itu juga meralat informasi mengenai domisili PDP yang baru kembali dari Bojo, Jawa Timur. Saat ini, PDP tersebut sedang ditangani di RSUD dr Agoesdjam Ketapang.

“Pertama kami melakukan koreksi tentang daerah asal dari PDP. Semula dari data kami adalah dari Kecamatan Air Upas yang berasal dari Bojonegoro. Hari ini kami ralat, bahwa beliau berasal dari Kecamatan Marau, Desa Banda Sari,” tandasnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Jadi Irup Peringatan Harkitnas 2024, Wabup Ketapang Bacakan Sambutan Menteri Kominfo RI

KalbarOnline, Ketapang - Dengan mengusung tema "Kebangkitan Kedua Menuju Indonesia Baru," Pemerintah Kabupaten Ketapang menyelenggarakan…

7 mins ago

Staf Ahli Bupati Hadiri Pelepasan Siswa Kelas IX SMPN 1 Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik, Dharma menghadiri acara pelepasan peserta…

9 mins ago

Lupa Matikan Tungku, Satu Rumah di Desa Kubu Hangus Terbakar

KalbarOnline, Kubu Raya - Satu unit rumah bermaterial kayu di Dusun Tok Kaya, Desa Kubu,…

24 mins ago

Tak Terima Disebut Pengangguran dan Jadi Beban, Istri di Kapuas Hulu Babak Belur Dianiaya Suami

KalbarOnline, Putussibau - Satuan Reserse Kriminal Polres Kapuas Hulu menggelar press release tentang kasus tindak…

26 mins ago

Miris, Gadis 14 Tahun Jadi Korban Rudapaksa Tetangga

KalbarOnline, Pontianak - Seorang gadis berusia 14 tahun di Kota Pontianak menjadi korban rudapaksa oleh…

46 mins ago

Jadi Irup Peringatan Harkitnas, Bupati Fransiskus Bacakan Amanat Menteri Budi Arie

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menjadi inspektur upacara pada peringatan Hari Kebangkitan…

48 mins ago