Categories: Ketapang

Pastikan Kesiapan, Bupati Martin Tinjau Posko Pelayanan Covid-19 dan RSUD Agoesdjam Ketapang

KalbarOnline, Ketapang – Bupati Kabupaten Ketapang, Martin Rantan bersama Ketua Gugus Tugas Penanggulangan Covid-19 Kabupaten Ketapang, Farhan beserta rombongan melakukan peninjauan langsung Posko Penanggulangan Covid-19 di Kantor Dinas Kesehatan Ketapang, Selasa (24/3/2020) pagi.

Selain mengecek perkembangan informasi terkait virus tersebut, Martin juga memastikan kesiapan posko dalam menghadapi kemungkinan jika terjadi pandemik Covid-19 di Ketapang, Posko tersebut dapat dengan cepat melayani warga untuk melakukan pemeriksaaan kesehatan atau gejala yang menyerupai Covid-19 secara gratis.

“Kita mengecek data-data yang ada di Posko Covid-19 Kabupaten Ketapang, puji Tuhan, syukur Alhamdulillah belum ada pasien yang positif (Covid-19). Kita juga melihat posko pelayanan, jadi bagi masyarakat yang merasa ragu-ragu dengan kesehatannya misalnya pilek, batuk dan sebagainya bisa datang ke posko pelayanan ini dan ini gratis,” katanya, Selasa (24/3/2020).

Selain tenaga medis, Posko Pelayanan Covid-19 Kabupaten Ketapang nantinya juga menyediakan obat-obatan gratis bagi masyarakat yang berkunjung untuk memeriksakan dirinya.

“Intinya Pemkab Ketapang berupaya penuh dalam menjaga Ketapang tetap sehat dan terhindar dari wabah tersebut,” tegasnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Demi Sabu dan Judi Online, Sejoli di Kubu Raya Nekat Curi Motor

KalbarOnline, Kubu Raya - Unit Reskrim Polsek Sungai Kakap, Polres Kubu Raya berhasil mengamankan dua…

4 mins ago

Disiplin di Kumpulan BTPN Syariah, 6 Warga Sungai Pinyuh Berangkat Umrah Gratis

KalbarOnline, Mempawah - Tak pernah terbayangkan di benak Ibu-ibu nasabah BTPN Syariah di Sentra Gang…

8 mins ago

Windy Harisson Launching Gerakan Kakak Asuh Stunting di Sanggau

KalbarOnline.com - Penjabat (Pj) Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kalbar Windy Prihastari Harisson…

2 hours ago

Windy Harisson Kampanyekan Gemarikan di Sekadau: Gencarkan Upaya Penurunan Stunting Secara TSM

KalbarOnline.com - Penjabat (Pj) Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kalimantan Barat (Kalbar) Windy…

3 hours ago

Bunda Paud Kalbar Kunjungi TK Negeri Pembina Sekadau: Bawa Pesan Pencegahan Stunting dan Bingkisan

KalbarOnline.com - Dalam lawatan kunjungan kerjanya di Kabupaten Sekadau, Bunda Paud Provinsi Kalbar, Windy Prihastari…

4 hours ago

Bupati Kapuas Hulu, Kapolres dan Dandim 1206 Putussibau Teken NPHD Pengamanan Pilkada 2024

KalbarOnline, Putussibau - Bupati  Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melakukan penandatanganan Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD)…

16 hours ago