Categories: Kabar

Bupati Karawang Cellica Positif Corona Usai Ikut Acara dengan Wawalkot Bandung

KalbarOnline.com – Kabar mengejutkan kembali datang dari Jawa Barat, setelah Wakil Wali Kota Bandung, Yana Mulyana, yang mengumumkan positif Covid-19 kemarin (23/3/2020). Hari ini Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana dinyatakan positif corona.

Hal itu dikonfirmasi oleh Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.

“Pertama, saya sampaikan breaking news dulu bahwa ada stau lagi kepala daerah di jabar yang sudah lakukan tes dan hasilnya positif, yaitu Bupati Karawang ibu Cellica,” ujar Ridwan Kamil, Selasa (24/3/2020).

“Ibu Cellica tadi berikan informasi yang sudah saya juga tahu,” lanjut Ridwan Kamil.

Dari pantauan media pada acara Musda Hipmi Jawa Barat yang digelar di Hotel Swissbelinn Karawang, 9 Maret lalu, Cellica sempat berinteraksi dengan Wakil Wali Kota Bandung Yana Mulyana. Selain Cellica, tiga pejabat di Kabupaten Karawang Jawa Barat waswas terpapar corona.

Dari dokumentasi kegiatan ketika itu, Cellica nampak bertegur sapa dengan Yana termasuk dengan sejumlah pejabat Pemprov Jabar yang disebut-sebut positif corona.

Tampak juga Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil bercengkrama dengan Yana dan sejumlah pejabat lainnya.

Selain Yana, ada tujuh orang lain di acara tersebut terindikasi terpapar corona. Mereka adalah; Asda 2 Pemprov Jabar, Kepala Dinas KUKM Jawa Barat, Anggota DPRD Jabar, staf khusus Gubernur, dan tiga kepala dinas Karawang. Disinyalir, saat acara Musda HIPMI Jabar itu terjadi penyebaran virus. [rif]

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Harisson Minta OPD Perbaiki SOP dan Temuan BPK: Jangan Sampai Berulang

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri exit meeting pemeriksaan terinci atas…

33 mins ago

Pj Gubernur Harisson Sambangi Stan Pameran Dekranasda Kalbar di Solo

KalbarOnline, Surakarta - Setelah menyaksikan pameran mobil hias dan budaya serta kriya di kawasan Jalan…

35 mins ago

Pj Gubernur Harisson Terima Kunjungan Ketua KDEKS Banten

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson didampingi beberapa kepala perangkat daerah…

37 mins ago

Harisson Minta Pengawasan Pangan Dilakukan Secara Konsisten dan komprehensif

KalbarOnline, Pontianak - Pj Gubernur  Kalbar, Harisson membuka Rakor Penguatan Pengawasan Ketahanan Pangan dan Promosi…

41 mins ago

Pj Gubernur Harisson Harap Pesparawi Kalbar Mampu Dulang Prestasi di Tingkat Nasional

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson secara resmi mengukuhkan pengurus Lembaga Pengembangan…

43 mins ago

Gara-gara Sabu, Remaja di Kubu Raya Nekat Curi Kabel Listrik Milik Perusahaan

KalbarOnline, KUBU RAYA - Seorang remaja berinisial RM (22 tahun), warga Kabupaten Kubu Raya, ditangkap…

44 mins ago