Categories: Kabar

Bupati Karawang Cellica Positif Corona Usai Ikut Acara dengan Wawalkot Bandung

KalbarOnline.com – Kabar mengejutkan kembali datang dari Jawa Barat, setelah Wakil Wali Kota Bandung, Yana Mulyana, yang mengumumkan positif Covid-19 kemarin (23/3/2020). Hari ini Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana dinyatakan positif corona.

Hal itu dikonfirmasi oleh Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.

“Pertama, saya sampaikan breaking news dulu bahwa ada stau lagi kepala daerah di jabar yang sudah lakukan tes dan hasilnya positif, yaitu Bupati Karawang ibu Cellica,” ujar Ridwan Kamil, Selasa (24/3/2020).

“Ibu Cellica tadi berikan informasi yang sudah saya juga tahu,” lanjut Ridwan Kamil.

Dari pantauan media pada acara Musda Hipmi Jawa Barat yang digelar di Hotel Swissbelinn Karawang, 9 Maret lalu, Cellica sempat berinteraksi dengan Wakil Wali Kota Bandung Yana Mulyana. Selain Cellica, tiga pejabat di Kabupaten Karawang Jawa Barat waswas terpapar corona.

Dari dokumentasi kegiatan ketika itu, Cellica nampak bertegur sapa dengan Yana termasuk dengan sejumlah pejabat Pemprov Jabar yang disebut-sebut positif corona.

Tampak juga Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil bercengkrama dengan Yana dan sejumlah pejabat lainnya.

Selain Yana, ada tujuh orang lain di acara tersebut terindikasi terpapar corona. Mereka adalah; Asda 2 Pemprov Jabar, Kepala Dinas KUKM Jawa Barat, Anggota DPRD Jabar, staf khusus Gubernur, dan tiga kepala dinas Karawang. Disinyalir, saat acara Musda HIPMI Jabar itu terjadi penyebaran virus. [rif]

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Berkolaborasi dengan Starbucks Korea, NCT Tuai Kekecewaan Penggemar

KalbarOnline, Nasional - Boygroup asal Korea Selatan, NCT menuai kekecewaan publik dan penggemarnya usai diumumkan…

1 hour ago

Gelar Kelas Terbuka, Komunitas Strong Nation Turut Perkenalkan Destinasi Wisata di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Olahraga strong nation tergolong baru di Kota Pontianak. Dalam upaya mengenalkan olahraga…

1 hour ago

Sok Jago, Remaja Bersajam Nekat Tantang Warga Parit Bugis, Kocar-kacir Saat Diserang Balik

Kalbar Online, Kubu Raya - Aksi konvoi remaja membawa senjata tajam (sajam) untuk tawuran kembali…

2 hours ago

Mengenal Silotuang, Alat Musik Tradisional yang Dikenalkan Merah Jingga di Pekan Gawai Dayak Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Band asal Pontianak, Merah Jingga sukses meriahkan panggung Pekan Gawai Dayak Kalbar…

6 hours ago

Kerusakan Jalan Provinsi Semakin Parah, FP3KKU Minta Pemprov Kalbar Segera Lakukan Perbaikan

KalbarOnline, Kayong Utara - Sudah bertahun-tahun ruas jalan provinsi Sukadana - Teluk Batang di Kabupaten…

6 hours ago

Ramai Soal UKT Naik, Ini Biaya Kuliah Untan Pontianak

KalbarOnline.com – Penetapan Uang Kuliah Tunggal (UKT) oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek)…

16 hours ago