Categories: Pontianak

Lakukan Hal Tidak Terpuji di Tempat Umum, Pria Ini Diamankan Polisi

KalbarOnline, Pontianak – Akibat saling beradu pandang, seorang pria nekat melakukan penganiyaan dan kini telah diamankan oleh unit Reskrim Polsek Pontianak Kota. Pelaku berinisial IO (39) tega menganiaya seorang korban yang bernama Saiful Saleh dengan menggunakan senjata tajam berupa sebilah pisau, Kamis(19/3/2020) sekitar dini hari.

“Kejadian tersebut terjadi di tempat penyeberangan speed Jalan Sultan Muhammad Pontianak Kota,” ujar Kapolsek Pontianak Kota melalui Kasi Humas Aiptu M.P. Simanjuntak, Jumat (20/3/2020).

Simanjuntak menjelaskan bahwa pelaku yang merupakan seorang penambang speed tiba-tiba saling beradu pandang dengan korban, kemudian pelaku marah marah tanpa sebab lalu mengeluarkan pisau dari badannya dan langsung mengibaskan ke arah korban dan mengenai tangan kanan korban hingga luka robek.

“Pada saat itu kelihatannya pelaku sedang sehabis mengkonsumsi minuman keras (miras) lalu tanpa sebab yang jelas langsung menganiaya korban dengan sebilah pisau,” ungkap Kasi Humas Polsek Pontianak Kota.

Pengungkapan kejadian tersebut lanjut Simanjuntak, berdasarkan informasi seorang warga yang datang melapor ke porsenil Polsek Kota. Kemudian petugas menuju TKP.

“Dan tak lama kemudian pelaku langsung kita amankan di tempat kejadian perkara, serta anggota langsung membawa korban ke rumah sakit untuk mendapatkan pengobatan,” tuturnya.

Dikatakannya saat ini pelaku telah diamankan di Polsek Pontianak Kota, Kemudian setelah dilakukan Intrograsi pelaku mengakui segala perbuatannya yang  mana telah menganiaya korban dengan menggunakan sebilah pisau yang dibawanya.

“Karena ulahnya pelaku kini mendekam di sel tahanan Polsek Pontianak Kota dan kita jerat dengan pasal 351 KHUP dengan ancaman penjara paling lama lima tahun, serta sebilah pisau beserta sarung telah kita amankan,” imbuhnya. (ian/humas)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: Pontianak

Recent Posts

Pj Gubernur Harisson Harapkan HMI Kuat Secara Intelektual dan Mandiri Secara Finansial

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri kegiatan pelantikan pengurus Badan Koordinasi (Badko)…

4 hours ago

Kodim Putussibau Razia Pemain Layangan di Wilayah Putussibau Kota

KalbarOnline, Putussibau - Anggota Kodim 1206/Putussibau beserta Satpol PP Kabupaten Kapuas Hulu melaksanakan razia penertiban…

6 hours ago

Jadi Tuan Rumah, Polda Kalbar Ajak Masyarakat Dukung dan Sukseskan Kejuaraan Proliga Volley 2024

KalbarOnline, Pontianak - Polda Kalbar meminta kepada seluruh masyarakat Kalbar dapat mendukung dan turut memeriahkan…

6 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Kejurnas Angkat Besi di GOR Pangsuma Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson membuka kejuaraan nasional (kejurnas) angkat…

6 hours ago

Harisson Lantik Pengurus LPTQ Provinsi Kalbar Periode 2024 – 2029

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson melantik Pengurus LPTQ Provinsi Kalimantan Barat…

6 hours ago

Optimalisasi Peran Tim Pendamping Keluarga Cegah Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Peran keluarga perlu dioptimalkan dan menjadi entitas utama dalam pencegahan stunting. Untuk…

6 hours ago