Categories: Kabar

Acara Ijtima Dunia 2020 Jamaah Tabligh Resmi Ditunda

KalbarOnline.com – Acara Ijtima Dunia 2020 Jamaah Tabligh Zona Asia di Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan resmi ditunda. Penundaan ini setelah pihak pemerintah daerah bersama TNI dan kepolisian melakukan rapat bersama panitia penyelenggara bahwa Indonesia tengah melakukan pencegahan virus corona dengan kebijakan melarang kegiatan-kegiatan yang mengundang keramaian.

“Jadi rencana mereka akan membatalkan kegiatan itu. Ini kesepakatan dengan panitia karena kan program pemerintah dalam rangka pencegahan penularan virus corona. Mereka mengerti itu,” kata Pangdam Hasanuddin, Mayjen TNI Andi Simangaruka, Rabu (18/3/2020).

Kata Andi, ribuan jamaah yang sudah hadir akan dipulangkan ke daerah masing-masing termasuk peserta yang berasal dari luar negeri.

Kepulangan jamaah nantinya akan diatur mulai dari lokasi acara di kompleks Pesantren Darul Ulum, Kecamatan Bontomarannu, Kabupaten Gowa menuju ke pelabuhan, bandara, dan terminal.

“Besok pagi mereka kembali ke masing-masing tempat mereka. Kita menyiapkan kendaraan dari lokasi ke pelabuhan atau bandara. Karena tentu ada yang pulang melalui jalur darat, udara, maupun laut. Kita siapkan,” kata Andi.

Diketahui sedikitnya 6.000 peserta Ijtima Dunia Zona Asia 2020 sudah tiba di Gowa. Mereka datang tak cuma dari penjuru Indonesia, tapi juga dunia. Acara tabligh akbar ini diadakan di kompleks Pesantren Darul Ulum, Kecamatan Bontomarannu, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan dan rencana digelar pada 19-22 Maret.

Acara Ijtima Dunia 2020 Zona Asia di Gowa mendapat sorotan karena digelar di tengah Indonesia waspada wabah virus corona. Sampai hari ini, telah ada 227 kasus positif corona di Indonesia. Paling banyak terjadi di Jakarta. Dari jumlah tersebut, 19 orang meninggal dunia dan 11 orang sembuh dari Covid-19.[ab]

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Launching Pilgub Kalbar 2024, Ketua KPU RI Ajak Masyarakat Berpartisipasi

KalbarOnline, Pontianak - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Kalimantan Barat melakukan launching Tahapan Pemilihan Gubernur…

7 hours ago

Bupati Fransiskus Nostalgia di Reuni SMA Karya Budi Putussibau ke 40 Tahun

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan membuka reuni akbar sekaligus syukuran SMA Karya…

7 hours ago

Wakil Bupati Kapuas Hulu Minta Panitia Bimbingan Manasik Haji Berikan yang Terbaik

KalbarOnline, Putussibau - Wakil Bupati Kapuas Hulu, Wahyudi Hidayat menyampaikan, bahwa penyelenggaraan ibadah haji merupakan…

7 hours ago

Ditinggal Pemilik, Dua Rumah Dinas Kesehatan Kapuas Hulu Ludes Terbakar

KalbarOnline, Putussibau - Dua unit rumah milik Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas Hulu di Jalan Diponegoro…

10 hours ago

Sekda Ketapang Pimpin Rapat Persiapan Peresmian Balai Kepatihan Jaga Pati

KalbarOnline, Ketapang - Persiapan dan pelaksanaan peresmian Balai Kepatihan Jaga Pati akan dilaksanakan pada tanggal…

11 hours ago

Menteri AHY Dampingi Presiden Joko Widodo Serahkan 10.323 Sertipikat Tanah untuk Masyarakat Banyuwangi

KalbarOnline.com, Banyuwangi - Presiden Republik Indonesia (RI), Joko Widodo didampingi Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

11 hours ago