Categories: Nasional

Jalur Pendakian Gunung Bulusaraung Ditutup Sementara

KalbarOnline.com,PANGKEP– Merebaknya Corona Virus Disease (Covid-19) berdampak pula pada penutupan sementara aktivitas pendakian di Gunung Bulusaraung yang berada di Desa Tompo Bulu, Kecamatan Balocci, Kabupaten Pangkep.

Dikutip dari akun resmi TN Bantimurung Bulusaraung (@tnbabul) di Instagram, penutupan sementara pendakian di kawasan Taman Nasional Bantimurung Bulusaraung itu berlaku sejak Selasa (17/03/2020).

Penutupan sementara itu merupakan bentuk antisipasi merebaknya virus Corona dan memperhatikan surat edaran menteri LHK nomor 1/2020 tentang Pencegahan Penyebaran Cobid-19. Penutupan berlangsung hingga 14 hari ke depan.

Dalam postingan tersebut, akun resmi TN Bantimurung Bulusaraung, menjelaskan, pihaknya akan melakukan evaluasi dan pengambilan kebijakan lebih lanjut dengan memperhatikan perkembangan Covid-19 ke depan.

Sekadar diketahui, Gunung Bulusaraung memiliki ketinggian 1.535 meter di atas permukaan laut. Tentunya akan memacu adrenaline bagi petualangan maupun penggiat alam bebas.

Sepanjang jalur pendakian, dapat dijumpai berbagai macam jenis tumbuhan. Selain itu, menjadi habitat asli beberapa fauna seperti kera hitam, musang, serta berbagai jenis kupu-kupu. (eds)

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Asuransi All Risk Terbaik Lindungi Mobil dari Berbagai Risiko Saat Berkendara

KalbarOnline.com – Melindungi mobil dari berbagai risiko adalah langkah bijak untuk Anda lakukan sebagai pemilik…

12 hours ago

Wujudkan Smart City di IKN, PLN Siapkan Jaringan Listrik Terintegrasi Layanan Teknologi Digital

KalbarOnline, Kaltim - PLN (Persero) resmi membangun PLN Hub yang akan menjadi episentrum ekosistem transisi…

18 hours ago

Audiensi ke Kemenkes, Bupati Kapuas Hulu Usul Kelanjutan Pembangunan RSUD dr Achmad Diponegoro Putussibau

KalbarOnline, Jakarta - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melakukan audiensi dengan Direktur Pelayanan Kesehatan Rujukan…

20 hours ago

Pasutri Residivis Curanmor di Pontianak Berhasil Ditangkap

KalbarOnline, Pontianak - Polresta Pontianak berhasil mengamankan pasangan suami istri (pasutri) terkait kasus pencurian kendaraan…

20 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Pimpin Rapat Persiapan Pelaksanaan CMS di Desa

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah (Sekda) Kapuas Hulu, Mohd Zaini memimpin rapat persiapan pelaksanaan Content…

20 hours ago

Wanita di Sambas Pakai Foto Orang Lain Untuk Tipu Pria Lewat Medsos

KalbarOnline, Sambas - Beredar di media sosial (medsos), video permintaan maaf seorang wanita DL (16…

20 hours ago